THEOREMA : The Journal Education of Mathematics
Vol 4 No 1 (2023): THEOREMA: The Journal Education of Mathematics

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM POSING PADA MATERI ARITMATIKA SOSIAL TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA

Himatul Anisah (Universitas PGRI Sumatera Barat)
Ramadoni Ramadoni (Unknown)
Abdul Hamid (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Jul 2023

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya hasil belajar siswa. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh positif model pembelajaran Problem Posing terhadap hasil belajar siswa kelas VII SMP Negeri 2 Bungo. Metode dalam penelitian ini adalah pre-eksperimen, dengan desain penelitian yang digunakan One-Group Pretest Posttest. Dipilih kelas VII 3 dengan jumlah 27 siswa. Instrumen penelitian yang digunakan yaitu pretest dan posttest (tes akhir). Metode analisis data yang digunakan adalah uji normalitas, uji homogenitas dan uji hipotesis terhadap hasil belajar siswa. Berdasarkan hasil uji paired t-test diperoleh nilai sig. sebesar 0,000 < 0,05 maka dapat disimpulkan bahwa Ha diterima H0 ditolak. Dapat diartikan terdapat pengaruh positif penerapan model pembelajaran Problem Posing terhadap hasil belajar siswa pada materi aritmatika social pada kelas VII 3 SMP Negri 2 Bungo.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

THEOREMA

Publisher

Subject

Mathematics

Description

Theorema: The Journal Education of Mathematics merupakan jurnal yang diterbitkan oleh Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong (Program Studi Pendidikan Matematika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan). Jurnal ini bertujuan sebagai tempat publikasi hasil penelitian dan pemikiran pada bidang ...