Jurnal Ekonomi Utama (Juria)
Vol 2 No 2 (2023): Juria: Jurnal Ekonomi Utama

Pengaruh Sosial Media Marketing dan Brand Awareness Terhadap Purchase Intention: (Studi Kasus pada Es Teh Indonesia Kebun Nganjuk)

Nia Nur Kholifah (Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Kadiri, Kediri, Indonesia)
Gandung Satriyono (Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Kadiri, Kediri, Indonesia)
Ria Lestari Pangastuti (Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Kadiri, Kediri, Indonesia)



Article Info

Publish Date
25 Jul 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan 1) untuk menguji pengaruh sosial media marketing terhadap purchase intention, 2) untuk menguji pengaruh brand awareness terhadap purchase intention, 3) untuk menguji pengaruh sosial media marketing dan brand awareness terhadap purchase intention. Metode pengumpulan data menggunakan survei dengan instrumen berupa kuesioner online. Sampel penelitian ini adalah 100 responden. Analisis data menggunakan SPSS 22. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa hasil pengujian hipotesis variabel Sosial Media Marketing (X1) menunjukan nilai t-hitung adalah 8,023 sedangkan t-tabel yaitu (0,025;97) = 1,984 karena t hitung (8,023) > dari t tabel (1,984) Makadapat disimpulkan bahwa Sosial Media Marketing secara persial berpengaruh positif dan signifikan terhadap Purchase Intention pada Es Teh Indonesia Kebun Nganjuk. Hasil pengujian hipotesis variabel Brand Awareness (X2) menunjukan nilai thitung adalah 10,316 sedangkan t tabel yaitu (0,025;97) = 1,984 karena t hitung (2,974) > dari t tabel (1,984). . Maka dapat disimpulkan bahwa Brand Awareness secara persial berpengaruh positif dan signifikan terhadap Purchase Intention pada Es Teh Indonesia Kebun Nganjuk. Keduanya juga sama-sama berpengaruh secara simultan terhadap purchase intention.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

juria

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Specific research areas or areas covered by Juria: Jurnal Ekonomi Utama include, but are not limited to: challenges of economic globalization, economic digitization, e-commerce and fintech, rural and rural economic development, creative economy development, international trade and finance, public ...