Synergy : Jurnal Ilmiah Multidisiplin
Vol 1 No 02 (2023): Synergy : Jurnal Ilmiah Multidisiplin

PENERAPAN IOT SEBAGAI MONITORING JARAK JAUH UNTUK MENGETAHUI PROSES ELEKTROLISIS AIR MINERAL

Zulvan Ibnu Faqih (Universitas Telkom)
Ekki Kurniawan (Fakultas Teknik Elektro, Universitas Telkom)
Uke Kurniawan Usman (Fakultas Teknik Elektro, Universitas Telkom)



Article Info

Publish Date
25 Sep 2023

Abstract

Salah satu faktor yang dapat mempengaruhi ketahanan kesehatan masyarakat salah satunya adalah kualitas dan kuantitas air minum karena setidaknya 80% tubuh terdiri atas cairan (air). Saat ini perkembangan teknologi menjadi pesat bagi manusia yang dapat memudahkan kehidupan sehari – hari. Internet of thing (IoT) merupakan suatu konsep yang bertujuan untuk memperluas manfaat dari konektivitas internet yang tersambung secara terus menerus. Teknologi internet mendorong berkembangnya aplikasi teknologi informasi, contohnya dalam membuat aplikasi dalam android maupun web. Untuk mengembangkan aplikasi berbasis android pun dipermudah dengan hadirnya Mit App Inventor. Penelitian ini bertujuan untuk analisis pada penerapan IoT dengan menggunakan metode monitoring nilai yang ada pada proses elektrolisis. Dalam penelitian, ini dirancang beberapa skenario untuk mengevaluasi dan menganalisis kinerja pada IoT yang diimplementasikan pada proses elektrolisis. Beberapa parameter yang digunakan yaitu suhu, TDS dan arus. Platform IoT yaitu Firebase diuji dengan Wi-Fi ESP32 dengan jarak 0 - 10 meter dengan mengambil 20 paket data dan dengan metode menggunakan penghalang atau obstacle dan juga tanpa penghalang pada jarak 10 meter. Sehingga dapat mengetahui penyebab delay meningkat. Firebase hanya memiliki delay beberapa detik saja. Serta berhasil mengkonfigurasi antara firebase dan Mit App Inventor.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

sjim

Publisher

Subject

Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences Other

Description

Synergy : Jurnal Ilmiah Multidisiplin (SJIM) adalah jurnal yang ditujukan untuk publikasi artikel ilmiah yang diterbitkan oleh PT. Naureen Digital Education yang diterbitkan 6 kali dalam setahun yaitu Januari, Maret, Mei, Juli, September, November. SJIM sebagai sebuah jurnal ilmiah diharapkan dapat ...