CARADDE: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol. 6 No. 1 (2023): Agustus

Penyuluhan dan Pemeriksaan Antenatal Care Sebagai Upaya Deteksi Dini Ibu Hamil

Lusiana Gultom (a:1:{s:5:"en_US"
s:48:"Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Medan"
})

Sartini bangun (Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Medan)
elisabeth surbakti (Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Medan)
Hanna Sriyanti Saragih (Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Medan)



Article Info

Publish Date
31 Aug 2023

Abstract

Antenatal Care (ANC) tindakan yang dilakukan dalam memberikan pelayanan kepada ibu hamil dimasa kehamilan mereka. Faktor yang terjadi ketika ibu mengalami kematian dalam kehamilan adalah komplikasi kehamilan, pendarahan, infeksi dan lain-lain. Tujuan untuk meningkatkan pengetahuan ibu hamil serta menginformasikan bahwa pentingnya ANC menjalani kehamilan dengan sehat, dan melahirkan bayi yang sehat serta memantau secara awal kesehatan ibu dan janin, di Di Desa Sukarende Kecamatan Kutalimbaru Kabupaten Deli Serdang. Metode yang diawali mengukur pengetahuan ibu hamil tentang Antenatal Care kemudian dulanjutkan pemeriksaan Antenatal Care kemudian dilanjutkan dengan penyuluhan dengan metode diskusi, ceramah dan tanya jawab dengan responden diakhir dilakukan post-test. Kegiatan pengabdian masyarakat dilakukan pada 15 ibu hamil. Hasil dilanjutkan dengan uji statistik independent t-test software SPSS untuk mengukur pengetahuan ibu hamil. Hasil pengukuran pretest dan posttest dilakukan adalah teradapat peningkatan pengetahuan, sebelum 33.3%, setelah penyuluhan (post-test) pengetahuan menjadi baik 80%. Kesimpulan terdapat pengaruh penyuluhan terhadap ibu hamil yang mengalami peningkatan pengetahuan sebesar 80%.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

caradde

Publisher

Subject

Education Social Sciences

Description

CARADDE: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat merupakan jurnal yang dikelola oleh Ilin Institute. Menerbitkan artikel kegiatan pengabdian pada masyarakat bidang pendidikan, sosial, pengembangan sumberdaya manusia, kesehatan, teknologi tepat guna, dan kesehatan memiliki e-ISSN: 2621-7910 dan ...