Jurnal Teknologi Informatika dan Komputer
Vol 9, No 2 (2023): Jurnal Teknologi Informatika dan Komputer

Rancang Bangun Website Pengamanan Database E-Voting dengan Menerapkan Algoritma Rivest Shamir Adleman (RSA)

Danis Setiawan (Universitas Nasional)
Andrianingsih Andrianingsih (Universitas Nasional)
Gatot Soepriyono (Universitas Nasional)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2023

Abstract

Algoritma Rivest Shamir Adleman (RSA) dapat diterapkan pada sistem pemungutan suara elektronik untuk mengenkripsi informasi pemilih dan hasil pemilu sehingga hanya orang yang berwenang yang dapat mengaksesnya. Ini dapat membantu menjaga kerahasiaan informasi pemilih dan mencegah manipulasi data pemilu. Metode Agile baik untuk proyek yang membutuhkan fleksibilitas dan kemampuan menyesuaikan diri dengan perubahan. Untuk menggunakan kriptografi algoritma kunci asimetris RSA, ada tiga langkah utama yang dilakukan, yaitu pembangkitan kunci dan operasi enkripsi dan dekripsi. Karena algoritma ini termasuk algoritma asimetris yang menggunakan kunci enkripsi dan kunci dekripsi, data yang dikirim antara pengguna dan server dienkripsi dengan kunci publik dan kunci privat, sehingga hanya dapat didekripsi dengan kunci yang disimpan oleh pengguna sendiri di server. Salah satu metode pengujian keamanan yang dikenal sebagai pengujian brute force bertujuan untuk mencoba semua kombinasi password atau kunci enkripsi yang mungkin untuk mendapatkan akses yang tidak sah. Pengujian yang melibatkan alat seperti OWASP ZAP dan BurpSuite menemukan kerentanan keamanan seperti SQL injection dan Cross-Site Scripting (XSS). Penelitian ini berhasil mengembangkan situs web E-Voting yang melindungi data dengan menggunakan algoritma RSA. Sistem ini memungkinkan pemilih untuk melakukan pemilihan elektronik dengan aman dan efektif. Website evoting harus dipantau secara teratur untuk mencegah serangan keamanan yang dapat merusak kerahasiaan dan integritas data pemilih.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jtik

Publisher

Subject

Computer Science & IT Electrical & Electronics Engineering

Description

Jurnal Teknologi Informatika dan Komputer merupakan salah satu jurnal berbasis Open Journal System (OJS) yang dikelola oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Mohammad Husni Thamrin (UMHT) yang berisi artikel-artikel dengan topik Teknologi Informasi yang menampung ...