Akuntansi: Jurnal Riset Ilmu Akuntansi
Vol. 1 No. 4 (2022): Desember : Jurnal Riset Ilmu Akuntansi

Analisis Kinerja Keuangan Perusahaan Ditinjau Dari Rasio Likuiditas, Solvabilitas Dan Profitabilitas Pada Pt. Perkebunan Nusantara X Pabrik Gula Meritjan Kediri (2019-2021)

Indah Listyani (Universitas Islam Kadiri)
Anju Firdayana (Universitas Islam Kadiri)
Mawar Ratih Kusumawardani (Universitas Islam Kadiri)



Article Info

Publish Date
25 Nov 2022

Abstract

PT. Perkebunan Nusantara X Pabrik Gula Meritjan Kediri merupakan perusahaan industri. Laba perusahaan mengalami penurunan pada tahun 2019 -1,8% tahun 2020 -84,2% dan pada tahun 2021 -198,5%. Profitabilitas pada PT. Perkebunan Nusantara X Pabrik Gula Meritjan Kediri dinilai kurang baik, namun pada Likuiditas dan Solvabilitas pada PT. Perkebunan Nusantara X Pabrik Gula Meritjan Kediri dinilai baik. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif deskriptif yang menganalisis kinerja keuangan PT. Perkebunan Nusantara X Pabrik Gula Meritjan Kediri dengan menggunakan analisis rasio likuiditas, solvabilitas dan profitabilitas dengan indikator Current Ratio, Quick Ratio, Cash Ratio, Debt to Asset Ratio, Debt to Equity Ratio, Net Profit Margin, Gross Profit Margin. Penelitian ini dilakukan periode 2019-2021. Hasil penelitian berdasarkan rasio likuiditas PT. Perkebunan Nusantara X Pabrik Gula Meritjan Kediri secara keseluruhan kemampuan perusahaan membayar kewajiban (utang) jangka pendek dalam kondisi yang baik. Berdasarkan rasio solvabilitas secara keseluruhan dinyatakan dalam kondisi yang baik. Berdasarkan rasio profitabilitas secara keseluruhan dapat dinyatakan dalam kondisi yang kurang baik.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

Akuntansi

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

1 Ekonomi Pembangunan 2 Akuntansi 3 Ekonomi Syariah 4 Perbankan 5 Perpajakan 6 Asuransi Niaga (Kerugian) 7 Notariat 8 Bidang Ekonomi Lain Yang Belum Tercantum 9. Aministrasi Keuangan (Perkantoran, Pajak, Hotel, Logistik, Dll) 10. ...