Health Information : Jurnal Penelitian
Content Digitized

Pengaruh Pemberian Beras Analog Umbi Gembili (Dioscorea esculenta) Terhadap Kadar Trigliserida Pada Tikus Diabetes Melitus Tipe 2

Rosilawati, Dina Hanifa (Unknown)
Mustikaningrum, Fitriana (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Oct 2023

Abstract

Latar Belakang : Trigliserida merupakan salah satu jenis lemak didalam tubuh yang terbentuk dari lemak dan gliserol. Kadar trigliserida dipengaruhi oleh diet makanan yang dikonsumsi, khususnya asupan serat pangannya.  Beras analog umbi gembili memiliki kandungan serat inulin dan menjadi prebiotik yang dapat menurunkan kadar trigliserida tikus diabetes mellitus tipe 2. Tujuan : Untuk mengetahui pengaruh pemberian beras analog umbi gembili terhadap kadar trigliserida pada tikus diabetes mellitus tipe 2. Metode : Jenis penelitian ini true experimental dengan pre test-post test control grup design. Sampel yang digunakan tikus Albino Wistar jantan dengan total 28 ekor tikus dibagi menjadi 4 kelompok perlakuan. Perlakuan pemberian beras analog umbi gembili dilakukan selama 14 hari. Pemeriksaan kadar trigliserida menggunakan metode enzimatis kolorimetri (GPO-PAP). Pengaruh perbedaan diet beras analog umbi gembili terhadap kadar trigliserida menggunakan uji kruskal wallis dan perbedaan dosis beras analog umbi gembili terhadap kadar trigliserida menggunakan uji one way anova. Hasil : Terdapat pengaruh diet beras analog umbi gembili terhadap penurunan kadar trigliserida yang signifikan (p<0,001) pada tikus diabetes mellitus tipe 2 dengan perlakuan dosis beras analog umbi gembili 4,16 dan 6,17 g/tikus/hari. Perlakuan I dengan pemberian dosis beras analog umbi gembili sebesar 4,16 g/tikus/hari kadar trigliserida turun sebesar 26,67mg/dL dan perlakuan II dengan pemberian dosis beras analog umbi gembili sebesar 6,17 g/tikus/hari kadar trigliserida turun sebesar 38,35 mg/dL. Kesimpulan : Ada pengaruh pemberian beras analog umbi gembili terhadap kadar trigliserida tikus diabetes mellitus tipe 2 yang turun sebesar 20-30%.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

HIJP

Publisher

Subject

Dentistry Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Health Information : Jurnal Penelitian adalah jurnal kesehatan yang bersifat mandiri, amanah, rasional, akuntabel dan global yang berisi hasil penelitian dengan metode kuantitatif dan ...