Prosiding Seminar Nasional Teknologi Informasi dan Bisnis
Prosiding Seminar Nasional Teknologi Informasi dan Bisnis (SENATIB) 2023

Aplikasi PonPes Al-Halim Menggunakan Metode White Box Testing dan Black Box Testing

Stevania Frederica F.S (Universitas Duta Bangsa Surakarta)
Abdullah Sajad (Universitas Duta Bangsa Surakarta)
Hanifah Permatasari (Universitas Duta Bangsa Surakarta)



Article Info

Publish Date
25 Jul 2023

Abstract

Aplikasi Pondok Pesantren (PonPes) telah menjadi solusi digital yang signifikan dalam mengelola berbagai aspek kegiatan dan administrasi di pondok pesantren. Namun, penting untuk menguji keandalan, dan kualitas dari aplikasi PonPes sebelum diimplementasikan secara luas. Dalam penelitian ini, kami melakukan evaluasi aplikasi PonPes menggunakan metode Black Box testing dan White Box testing. Metode Black Box testing digunakan untuk menguji aplikasi dari perspektif pengguna tanpa memperhatikan rincian implementasi internal. Kami melakukan pengujian fungsionalitas aplikasi PonPes dengan menjalankan serangkaian skenario pengujian yang mencakup fitur utama seperti pengelolaan data santri, administrasi, dan kegiatan pesantren. Pengujian ini bertujuan untuk memverifikasi apakah aplikasi berfungsi sesuai dengan yang diharapkan oleh pengguna dan menemukan celah potensial dalam fungsionalitas aplikasi. Selain itu, kami menerapkan metode White Box testing untuk memeriksa implementasi internal aplikasi PonPes, termasuk struktur kode, alur program, dan logika. Kami melakukan pengujian ini dengan melakukan inspeksi terhadap kode sumber aplikasi, melakukan analisis statis, dan menjalankan unit test untuk mengidentifikasi kelemahan dalam implementasi. Hasil pengujian Black Box testing menunjukkan bahwa aplikasi PonPes telah berhasil melewati sebagian besar skenario pengujian fungsionalitas. Namun, ditemukan 1 alur yang perlu diperbaiki yaitu saat pengguna tidak memasukkan semua form inputan maka akan muncul notifikasi Harus melengkapi semua data. Dari sisi White Box testing, kami tidak menemukan celah(bug) yang berdampak besar bagi aplikasi.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

Senatib

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Electrical & Electronics Engineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering Physics

Description

Prosiding SENATIB adalah kegiatan seminar berskala nasional yang diselenggarakan oleh Fakultas Ilmu Komputer Universitas Duta Bangsa Surakarta dalam rangka diseminasi hasil penelitian tentang teknologi informasi dan bisnis. Diharapkan pada tahun 2022 melalui penerbitan prosiding ini dapat terwujud ...