Jurnal Komunikasi Pemberdayaan
Vol 2 No 1 (2023): Juni

KOMUNIKASI DI ERA DIGITAL: ANALISIS MEDIA KONVENSIONAL VS NEW MEDIA PADA KALANGAN MAHASISWA ILMU KOMUNIKASI UNIVERSITAS MALIKUSSALEH ANGKATAN 2021

Kamaruddin Hasan (Program Studi Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu sosial & Ilmu Politik, Universitas Malikussaleh)
Anisa Utami (Unknown)
suci eni (unimal)
Nurul Izzah (Unknown)
Saskia Cahya Ramadhan (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Oct 2023

Abstract

Media telah mengalami banyak perubahan, mulai dari keberadaan media konvensional hingga konvergensi media yang berpuncak pada munculnya media baru yang terjadi saat ini. Ketika teknologi menjadi semakin kompleks dan mudahnya new media diakses, membuat media konvensional perlahan mulai tersaingi. Para mahasiswa termasuk pengguna yang aktif dalam menggunakan media digital. Bagamana perbedaan penggunaan media konvensional dan new media pada mahasiswa ilmu komunikasi Fisipol Universitas Malikussaleh (Unimal) dan tanggapan kritis atau respon dari mahasiswa terhadap komunikasi di era digital saat ini. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana perbedaan penggunaan komunikasi pada media konvensional dan new media yang terjadi di kalangan mahasiswa ilmu komunikasi Unimal Angkatan 2021. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan penjabaran deskriptif, melalui teknik analisis data berupa wawancara dan studi lapangan (observasi). Hasil dari penelitian ini menunjukkan adanya dampak positif maupun negatif dari munculnya new media di era digital saat ini.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JKP

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Jurnal Komunikasi Pemberdayaan is published by Sekolah Tinggi Pembangunan Masyarakat Desa APMD. Jurnal Komunikasi Pemberdayaan is published twice a year, in June and December. The scope and focus of the Empowerment Communication Journal is Communication Science which includes: 1) Empowerment ...