Innovative: Journal Of Social Science Research
Vol. 3 No. 4 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research

Pengaruh Insentif Pajak Terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Usaha Mikro Kecil Dan Menengah (UMKM) Orang Pribadi Pada Masa Pandemi Covid-19 (Studi Pada UMKM Di Jakarta Utara)

Olivia Agustiana (Universitas Pertiwi)
Siti Nuridah (Universitas Pertiwi)
Elda Sagitarius (Universitas Pertiwi)



Article Info

Publish Date
26 Sep 2023

Abstract

Pajak merupakan komponen penting bagi pembangunan suatu negara untuk mendanai Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN). Semakin banyak orang membayar pajak, semakin tinggi pendapatan pemerintah. Direktorat Jenderal Pajak menilai kepatuhan UMKM belum mencapai tingkat yang diharapkan. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Insentif Pajak terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Usaha Mikro, Kecil dan Menengah Orang Pribadi di Jakarta Utara. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan asosiatif kausal yang bersifat sebab dan akibat. Populasi yang akan diteliti dalam penelitian ini adalah UMKM Orang Pribadi yang berada di wilayah Jakarta Utara. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode convenience sampling sebagai pengambilan sampel, sehingga diperoleh sebanyak 103 responden pemilik UMKM yang berada di wilayah Jakarta Utara. Pengujian terhadap hipotesis yang digunakan yaitu analisis regresi linier sederhana. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa besaran kontribusi yang diberikan oleh variabel independen (Insentif Pajak) terhadap variabel dependen (Kepatuhan Wajib Pajak) pada penelitian ini adalah sebesar 53,3%, sedangkan sisanya sebesar 46,7% dipengaruhi oleh variabel atau faktor lain yang tidak diteliti pada penelitian ini. Hasil uji t menunjukkan bahwa t-hitung 10,729 > t-tabel 1,9837 dan nilai sig 0,000 < 0,05, maka terdapat pengaruh yang signifikan antara Insentif Pajak (X) terhadap Kepatuhan Wajib Pajak (Y) UMKM Orang Pribadi yang ada di Jakarta Utara. Hal ini berarti semakin besar Insentif Pajak yang diberikan oleh pemerintah kepada wajib pajak maka akan semakin tinggi juga tingkat Kepatuhan Wajib Pajak.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

Innovative

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Other

Description

Innovative: Journal Of Social Science Research is a journal managed by Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai which bridges researchers to publish research results in all scientific fields (multidiscipline). This includes the fields of education, health, law, economics, IT (Informatics Engineering), ...