Literasi : Jurnal Bahasa dan Sastra Indonesia serta Pembelajarannya
Vol 7, No 2 (2023): JURNAL LITERASI OKTOBER 2023

Fakta Kemanusiaan Pada Novel Hanya Tiga Kata Karya Dwitasari: Strukturalisme Genetik

nensilianti nensilianti (Universitas Negeri Makassar)
Nuryuliati Nuryuliati (Unknown)
Ridwan Ridwan (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Nov 2023

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk menemukan fakta kemanusiaan yang terkandung dalam Novel “Hanya Tiga Kata” karya Dwitasari. Dalam mengkaji fakta kemanusiaan dalam novel “Hanya Tiga Kata” karya Dwitasari peneliti menggunakan metode deskriptif kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan membaca, mencatat dan menarik kesimpulan. Sumber data penelitian ini adalah Novel “Hanya Tiga Kata” karya Dwitasari. Dalam penelitian ini ditemukan hasil berupa beberapa fakta kemanusiaan. Fakta manusia yang ditemukan dalam novel tersebut terbagi menjadi dua bagian, yaitu fakta individu dan fakta sosial. Adapun  fakta individual dalam novel tersebut berupa sikap marah, sikap sedih, sikap malu, dan sikap cemburu. Sedangkan fakta sosial berupa hubungan sosial yaitu dalam bentuk hubungan interaksi antar tokoh, dan hubungan ekonomi. Fakta kemanusiaan dalam Novel karya Dwitasari “Hanya Tiga Kata” tercermin dalam kehidupan masyarakat. Khususnya fakta-fakta kehidupan sosial individu yang sedang dilanda problematika. ABSTRACT This study aims to find out the human facts contained in the novel "Only Three Words" by Dwitasari. In studying human facts in the novel "Only Three Words" by Dwitasari, researchers used a qualitative descriptive method. Data collection is done by reading, taking notes and drawing conclusions. The data source for this research is the novel "Only Three Words" by Dwitasari. In this study the results were found in the form of several human facts. The human facts found in the novel are divided into two parts, namely individual facts and social facts. The individual facts in the novel are anger, sadness, shame, and jealousy. While social facts in the form of social relations, namely in the form of interactions between figures, and economic relations. Human facts in the novel by Dwitasari "Only Three Words" are reflected in people's lives. Especially the facts of individual social life that are being hit by problems.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

literasi

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

Literasi : Jurnal Bahasa dan Sastra Indonesia serta Pembelajarannya telah terindek Sinta 5 oleh Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (RistekDikti) Republik Indonesia sebagai pencapaian untuk jurnal yang memiliki kualitas dalam manajemen dan publikasi. Selanjutnya, Literasi : Jurnal ...