Blend Sains Jurnal Teknik
Vol. 2 No. 3 (2024): Edisi Januari

Perancangan UI/UX Surat Keterangan Waris dalam Pengembalian Dana Haji Berbasis Web

Fanny Ramadhani (Universitas Negeri Medan, Medan)
Indah Purnama Sari (Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara, Medan)
Andy Satria (Universitas Dharmawangsa, Medan)



Article Info

Publish Date
11 Oct 2023

Abstract

Perancangan user interface/user experience surat keterangan waris dalam pengembalian dana haji berbasis Web merupakan sebuah sistem yang dirancang untuk memudahkan jamaah haji dalam memproses pengembalian dana haji kepada ahli waris. Sistem ini berbasis web sehingga memberikan kemudahan akses tanpa harus datang ke kantor pengembalian dana haji.UI/UX pada sistem ini didesain sedemikian rupa agar user-friendly dan mudah digunakan oleh jamaah haji dan ahli waris. Pengguna dapat mengisi data yang dibutuhkan dengan mudah dan sistem akan langsung memproses dan mengeluarkan surat keterangan waris yang dibutuhkan. Sistem ini juga dilengkapi dengan fitur security untuk menjamin keamanan data jamaah haji dan ahli waris. Dengan menggunakan bahasa pemrograman HTML (Hyper Text Mark Up Language), CSS (Cascading Style Sheet), dan PHP (Hypertext Preprocessor) untuk membuat sistem surat keterangan ahli waris dalam pengembalian dana haji berbasis berbasis website. Setiap data yang dimasukkan oleh pengguna akan disimpan dengan aman dan hanya dapat diakses oleh pihak yang diberikan akses melalui perancangan UI/UX surat keterangan waris dalam pengembalian dana haji berbasis Web ini diharapkan dapat memberikan kemudahan, kecepatan, efektivitas, dan efisiensi dalam proses pengembalian dana haji kepada ahli waris. Sistem ini juga diharapkan dapat meningkatkan pelayanan kepada jamaah haji dan mengurangi proses administrasi yang rumit.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

blendsains

Publisher

Subject

Automotive Engineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering

Description

Blend Sains Jurnal Teknik merupakan jurnal yang membahas rumpun ilmu teknik, jurnal ini sebagai wadah untuk menuangkan hasil penelitian baik secara konseptual maupun teknis yang berkaitan dengan ilmu teknik. Blend Sains Jurnal Teknik terbit 4 kali dalam setahun yaitu pada bulan Juli, Oktober, ...