Jurnal Eksistensi Pendidikan Luar Sekolah (E-Plus)
Vol 8, No 1 (2023)

PERAN TUTOR DALAM MENUMBUHKAN MOTIVASI BELAJAR WARGA BELAJAR PROGRAM PAKET C DI PKBM BINA BANGSA KECAMATAN CILAMAYA KULON KABUPATEN KARAWANG

Ika Nur Wahyuning Tias (Program Sarjana Pendidikan Luar Sekolah Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Singaperbangsa Karawang)
Dayat Hidayat (Program Sarjana Pendidikan Luar Sekolah Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Singaperbangsa Karawang)
Dadang Danugiri (Program Sarjana Pendidikan Luar Sekolah Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Singaperbangsa Karawang)



Article Info

Publish Date
17 Feb 2023

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk (1) Untuk mendeskripsikan peran tutor dalam menumbuhkan motivasi belajar pada warga belajar Program Paket C di PKBM Bina Bangsa Karawang; (2) Untuk mendeskripsikan faktor pendukung dan penghambat tutor dalam menumbuhkan motivasi belajar pada warga belajar Program Paket C di PKBM Bina Bangsa Karawang. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Penelitian ini dillakukan di PKBM Bina Bangsa Kecamatan Cilamaya Kulon Kabupaten Karawang. Adapun subjek penelitian ini terdiri dari satu orang kepala PKBM, satu orang tutor dan tiga orang warga belajar. Penentuan subjek menggunakan teknik Purposive Sampling. Data penelitain diperoleh melalui observasi, wawancara dan studi dokumentasi. Tahap-tahap penelitian ini menggunakan tahap orientasi, tahap eksplorasi dan tahap member check. Analisis data yang dilakukan menggunakan teknik koleksi data, reduksi data, penyajian data dan verifikasi data. Hasil penelitian  menunjukan bahwa peran tutor dalam menumbuhkan motivasi belajar warga belajar sudah cukup baik. mulai dari peran tutor sebagai fasilitator, organisator, motivator, pengarah/director, fasilitator, evaluator, memberi pujian dan memberi hukuman. Faktor-faktor yang mendukung tutor dalam menumbuhkan motivasi belajar warga belajar di PKBM Bina Bangsa, antara lain: 1) Adanya motivasi dari warga belajar untuk meningkatkan kualitas hidupnya karena latar belakang pendidikan dan ekonomi yang beragam; 2) Adanya dorongan dari teman untuk mengikuti program paket C di PKBM Bina Bangsa; 3) Adanya dukungan dari pengelola PKBM Bina Bangsa untuk warga belajar agar dapat menekuni minat dan bakat; 4) Adanya motivasi yang berasal dari pengorganisasian kelas yang menarik oleh tutor. Faktor-faktor yang menghambat tutor dalam menumbuhkan motivasi belajar warga belajar di PKBM Bina Bangsa, antara lain: 1) Lokasi rumah warga belajar yang jauh, tidak adanya kendaraan dan cuaca yang tidak menentu membuat warga belajar malas untuk belajar di PKBM; 2) Kesulitan warga belajar mengatur waktu belajarnya karena kesibukan masing-masing; 3) Kehadiran warga belajar yang sedikit karena adanya anggapan bahwa mengikuti program paket C hanya untuk mendapatkan ijazah saja; 4) Terbatasnya sarana dan prasarana membuat proses pembelajaran menjadi kurang optimal.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

E-Plus

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal Eksistensi Pendidikan Luar Sekolah (E-Plus) publishes the research relate to the development of social studies and Overseas Education as a form of intellectual property. This journal is published 2 times a year in February and ...