Jurnal Informasi dan Teknologi
2023, Vol. 5, No. 3

Analisis Komparasi Ketertarikan Masyarakat Kota Batam Dalam Penggunaan Video Editor Capcut dan VN

Ardiansyah, Muhammad (Unknown)
Riswanto (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Nov 2023

Abstract

Semakin berkembangnya zaman, teknologi informasi juga semakin berkembang. Teknologi informasi berkembang sangat pesat sehingga mendorong kita ke era yang baru yaitu era digital. Pada era digital ini, kita dapat menemukan banyaknya perkembangan terutama pada aplikasi-aplikasi yang ada di smartphone, terutama pada aplikasi pengedit video yang dulunya hanya bisa dioperasikan melalui komputer, tetapi dengan perkembangannya zaman itu bukan hal yang perlu dipermasalahkan, karena sekarang sudah dapat dioperasikan hanya melalui smartphone. Adapun berbagai aplikasi untuk pengedit video seperti Capcut dan Vn video editor yang banyak digunakan dikalangan masyarakat sekarang. Dengan demikian, penelitian ini dibuat untuk mengetahui ketertarikan masyarakat terhadap pengunaan video editor Capcut dan VN. Penilitian ini dilakukan menggunakan metode Multimedia Development Life Cycle (MDLC) untuk membuat bahan penelitian ini dan digunakan metode eksperimen untuk melakukan pengumpulan data responden. Namun dari penelitian ini, dapat diketahui bahwa Capcut video editor lebih mudah digunakan dibandingkan VN video editor. Disarankan untuk VN video editor agar tampilan user interface nya diubah untuk mempermudah orang dalam penggunaan aplikasi dan juga lebih menyediakan tambahan fitur-fitur gratis seperti template video, font style, pilihan musik lebih banyak agar dapat digunakan semua orang untuk membuat kreasi lebih banyak.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jidt

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Informasi & Teknologi media kajian ilmiah hasil penelitian, pemikiran dan kajian analisis-kritis mengenai penelitian Rekayasa Sistem, Teknik Informatika/Teknologi Informasi, Manajemen Informatika dan Sistem Informasi. Sebagai bagian dari semangat menyebarluaskan ilmu pengetahuan hasil dari ...