Pelita : Jurnal Kajian Pendidikan dan Pembelajaran Indonesia
Vol. 1 No. 1 (2021): April

Implementasi Nilai-Nilai Pancasila Dalam Kehidupan Santri di Pondok Pesantren Muhammadiyah Al Munawwaroh Malang

Sufri L Batan (Universitas PGRI Kanjuruhan Malang)
Nawaji Nawaji (Universitas PGRI Kanjuruhan Malang)
Didik Iswahyudi (Universitas PGRI Kanjuruhan Malang)



Article Info

Publish Date
05 Oct 2022

Abstract

Para pemuda penerus generasi bangsa harus bisa dalam mengimpelementasikan nilai-nilai Pancasila sebagai pandangan hidup bangsa, maka dalam Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana Implementasi nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan santri dipondok pesantren, penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Penelitian dilaksanakan di Pondok Pesantren Muhammadiyah Al Munawwaroh Kedungkandang, Malang. Hasil implementasi nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan santri dipondok pesantren yaitu melalu berbagai kegiatan, seperti kegiatan kagamaan, hizbul wathan, osma, pengkaderan dan lain-lain. Hasil dalam lingkungan pondok pesantren Muhammadiya Al Munawwaroh semua santri diwajibkan untuk mengimplementasikan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-harinya didalam bergaul dilingkungan pondok maupun diluarnya. Kesimpulannya adalah para santri dipondok pesantren Muhammadiyah Al Munawwaroh Kedungkandang, Malang sangat menerapkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan santri, sebagai upaya untuk mewujudkan hubungan yang baik dengan semua santri. Sebagai upaya keberhasilan makan pondok pesantren melaksanakan pendidikan, kegiatan dan program pesantren yang mengedepankan nilai-nilai Pancasila.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

pelita

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Pelita: Jurnal Kajian Pendidikan dan Pembelajaran Indonesia. Jurnal Pelita merupakan jurnal yang memfokuskan kajiannya pada bidang pendidikan dan pembelajaran. Tujuan jurnal ini lebih pada upaya untuk memberi terang keilmuan bagi kemajuan pada pendidikan di Indonesia. Jurnal ini menerbitkan beragam ...