Jurnal Keselamatan Kesehatan Kerja dan Lingkungan
Vol. 4 No. 2 (2023): Juli - Desember 2023

Analisis Kandungan Opuntia Ficus-Indica (Kaktus Pir Berduri) dalam Pengolahan Air

Nindi Octaviani (Universitas Andalas)
Aken Puti Nandi Nanti (Universitas Andalas)
Muhamad Varrel Anandhito (Universitas Andalas)
Trianda Nurlia Hidayat (Universitas Andalas)
Shirli Rizki (Universitas Andalas)
Azyyati Ridha Alfian (Universitas Andalas)



Article Info

Publish Date
08 Nov 2023

Abstract

Kaktus pir berduri (OFI) merupakan tanaman yang mudah beradaptasi dengan iklim ekstrem dan dapat tumbuh dengan cepat. Kaktus diyakini dapat memberikan banyak manfaat, mulai dari bidang industri, pertanian, kesehatan, farmasi, kosmetik, dan gizi. OFI juga memiliki manfaat membantu mengurangi cemaran dalam air. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui kandungan senyawa organic dalam OFI yang dapat membantu mengurangi cemaran dalam pengolahan air. Metode penelitian dilakukan dengan membuat ekstrak OFI dalam bentuk serbuk kemudian dilakukan uji FTIR. Tahapan dimulai dengan memarut OFI sehingga didapatkan lender OFI dalam jumlah yang cukup. Selanjutnya lendir OFI ditambahkan kandungan etanol dengan perbandingan 1:1 dengan jumlah lendirnya untuk menghilangkan warna alami dari OFI. Kemudian dilakukan pengeringan lendir dengan bantuan oven selama 3-4 hari. Setelah kering maka lendir OFI di hancurkan menjadi butiran serbuk halus dan dilakukan uji FTIR untuk melihat kandungan apa saja yang ditemukan dalam lendir OFI yang bermanfaat dalam pengolahan air. Analisis hasil uji FITR menunjukan adanya vibrasi gugus fungsi hidroksil dan gugus nitril. Kandungan gugus fungsi hidroksil dan nitril dapat digunakan sebagai koagulan melalui pengikatan dan adsorpsi. Hal ini menunjukan OFI mampu untuk mengurangi cemaran yang terdapat di dalam air seperti endapan, lumpur dan cemaran logam. Selain itu, juga menunjukan kandungan OFI sebagai bio-absorben yang dapat digunakan dalam pemulihan air limbah

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jk3l

Publisher

Subject

Public Health

Description

Jurnal Keselamatan Kesehatan Kerja dan Lingkungan (JK3L) adalah Jurnal ilmiah yang didirikan dan dikelola oleh bagian Keselamatan Kesehatan Kerja dan Kesehatan Lingkungan (K3/Kesling), Jurusan Kesehatan Masyarakat, Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Andalas sejak tahun 2020. Terbit dua kali ...