Coding Jurnal Komputer dan Aplikasi
Vol 3, No 3 (2015): Jurnal Coding Sistem Komputer

PROTOTYPE SISTEM MONITORING MASA SEWA KAMAR KOS BERBASIS MIKROKONTROLER

, Ilhamsyah, Zakaria , Abdul Muid (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Oct 2015

Abstract

Abstrak Peluang usaha kamar kos saat ini sangat menjanjikan, terutama di daerah kota-kota besar seperti kota Pontianak. Masalah yang muncul pada usaha ini adalah sulitnya mengontrol pembayaran sewa kamar kos. Pada penelitian ini telah dibuat suatu sistem yang dapat mendata penyewa kamar kos dan dapat memberikan tindakan tertentu jika masa sewanya telah habis secara otomatis. Penelitian ini memanfaatkan teknologi antarmuka komputer dan embedded system menggunakan mikrokontroler. Antarmuka komputer mendata penyewa kamar kos, ketika masa sewanya akan habis maka komputer akan memerintahkan mikrokontroler untuk memberi peringatan berupa lampu indikator dan buzzer, selanjutnya akan memutuskan aliran listrik pada kamar tersebut menggunakan relay. Hasil pengujian menunjukkan jika masa sewa masih lebih dari 3 hari kamar dalam keadaan normal, jika masa sewa tersisa 3 sampai 0 hari LED indikator berkedip. Jika masa sewa melewati 1 sampai 3 hari maka LED indikator berkedip dan buzzer berbunyi, selanjutnya jika masa sewa lewat dari 3 hari maka relay memutuskan aliran listrik. Jika masa sewa masih masuk masa peringatan kemudian penyewa kamar kos segera melunasi dan operator menambah lagi masa sewa, maka kondisi kamar kembali normal. Alat ini dapat bekerja dengan baik dan bermanfaat untuk mempermudah penagihan dan pendataan penyewa kamar kos. Kata kunci: Prototype, Sewa kamar kos, Mikrokontroler, Antarmuka.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

jcskommipa

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Coding adalah Jurnal ilmiah elektronik yang mempublikasikan hasil-hasil penelitian di bidang komputer dan sistem informasi. Jurnal Coding memiliki karakteristik khas karena memadukan berbagai cabang dalam bidang Ilmu Komputer, sehingga memiliki artikel yang komprehensif. Jurnal Coding terbit 3 nomor ...