Jurnal Staika: Jurnal Penelitian dan Pendidikan
Vol 5 No 2 (2023): STAIKA (Jurnal Penelitian dan Pendidikan Agama Islam)

PARTISIPASI WALI SISWA TERHADAP SEKOLAH (Studi Kasus Sekolah Full Day di SD Islam al-Huda Sedayulawas Brondong): PARTISIPASI WALI SISWA TERHADAP SEKOLAH (Studi Kasus Sekolah Full Day di SD Islam al-Huda Sedayulawas Brondong)

Zunaidah (STAI MuhammadiyahPaciran)
Maslahul Falah (STAI Muhammadiyah Paciran)



Article Info

Publish Date
18 Dec 2022

Abstract

Kedudukan orang tua atas anak sangatlah menentukan baik sebagai pemimpinan maupun yang bertanggung jawab atas anak di dunia maupun di akhirat sebab anak merupakan amanah dan tanggung jawab yang besar dihadapan Allah kelak di hari akhir. Keberhasilan anak dalam masalah pendidikan di rumah maupun di sekolah tidak terlepas dari dukungan dan partisipasi orangtua. Dalam hal ini peran keluarga dan orang tua sangat menentukan, karena orang tua adalah sekolahan pertama bagi anak-anaknya “Ummun madrosatul uulaa”oleh sebab itulah pendidikan yang benar-benar tertanam di dalam diri anak, baik maupun buruk tergantung bagaimana cara orang tua mendidiknya begitupun peran pendidikan di sekolah juga tak kalah penting. Sebagai orang tua haruslah bersikap bijaksana dalam memutuskan segala sesuatu termasuk dalammemilih pendidikan sekolah bagi anak-anaknya karena keduanya sangat berpengaruh untuk membentuk kepribadian anak. Selain itu orang tua juga harus memilih lingkungan masyarakat yang terbaik untuk anaknya. Berpijak pada permasalahan di atas, maka penulis tertarik untuk membuat judul “Partisipasi wali siswa terhadap sekolah”(Studi Sekolah Full Day di SD Islam al-Huda Sedayulawas Brondong Lamongan), permasalahan yang diangkat adalah: Bagaimana bentuk partisipasi wali siswa terhadap SD Islam Sedayulawas Brondong Lamongan dan bagaimana dampak partisipasi wali siswa terhadap kemajuan dan mutu pendidikan sekolah tersebut. Tujuan peneliti adalah untuk mengetahui dan mendiskripsikan partisipasi wali siswa terhadap SD Islam al-Huda Sedayulawas Brondong Lamongan dan dampak pengaruhnya. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa bentuk-bentuk partisipasi wali siswa dalam rangka memajukan sekolah dan mutu pendidikanya amat bermacam-macam untuk para siswanya mulai dari bimbingan belajar, penyediaan fasilitas belajar, penjagaan kesehatan anak, pengawasan lingkungan pergaulan dan lain-lain. Untuk sekolah banyak wali siswa yang berpartisipasi mulai dari menyumbang dana untuk pembangunan sekolah baik dengan bentuk sumbangan moril maupun materiil. Maka dampak pengaruhnya sangat baik, hal ini bisa dilihat dengan kemajuan sekolah saat ini dan mutu pendidikanya. Dan juga bisa dilihat dari prilaku anak-anak dalam keseharianya anak ketika disekolah dan dalam pergaulan dengan teman-temanya. Anak juga memiliki semangat yang tinggi tentang masalah belajarnya bahkan mintak les privat pada guru di luar jam formal juga mengerjakan PR dengan baik. Jadi, partisipasi wali siswa sangat penting karna tanpa dukungan orangtua dan partisipasinya maka antara orangtua dan pihak sekolah tidak bisa saling berjalan beririgan jadi keduanya saling bekerja sama dalam rangka memajukan dan mensejahterakan sekolah dan mutu pendidikanya agar lebih berkualitas.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

staika

Publisher

Subject

Religion Education Other

Description

Jurnal Staika, Jurnal Penelitian dan Pendidikan with ISSN 2798-1266 is the journal of the Muhammadiyah Paciran Islamic Higher Education, published periodically every year as a scholarly academic platform for the study of Islamic education. The editorial board invites experts and academics to ...