Integrasi : Jurnal Ilmiah Teknik Industri
Vol 7, No 2 (2022): Integrasi: Jurnal Ilmiah Teknik Industri

Perancangan Tata Letak Fasilitas Pada UKM Pembuatan Arko Guna Meningkatkan Kapasitas Produksi

Laksono, Priyo Budi (Unknown)
Wati, Putu Eka Dewi Karunia (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Oct 2022

Abstract

UD. Tekad Baja Metal Works merupakan sebuah industri manufaktur yang bergerak dalam bidang pembutan arco. Usaha ini setiapnya bulanya menerima permintaan dengan jumlah yang bervariasi dengan luas ruang produksi seluas 196m2dan mempunyai jumlah pekerja sebanyak 7 orang. UD. Tekad baja beroprasi 5 hari kerja dalam satu minggu. Dengan penataan antar departemen yang tidak sesuai alur aliran produksi membuat proses pembuatan arco menjadi panjang yang menyebabkan produktivitas pembuatan arco tidak maksimal.  Hal tersebut mengakibatkan  UD. Tekad Baja Metal Works seringkali tidak mampu memenuhi permintaan dalam setiap bulanya. Dalam menyelesaikan masalah tersebut maka di perlukan adanya perancangan ulang tata letak produksi dengan metode ARC (Activity Relationship Chart) dan FTC (From To Chart).  Hasil dari penelitian ini  berupa usulan alternatif layout, perhitungan Ongkos Material Handling dan kapasitas produksi yang dihasilkan setelah adanya usulan. Dari usulan layout dapat meminimasi ongkos material handling 80%, jarak perpindahan material handling juga semakin pendek dengan presentase penyusutan jarak 79%, serta meningkatkan kapasitas produksi sebesar 5%. Kata kunci : Perancangan Tata Letak Produksi, ARC (Activity Relationship Chart) dan FTC (From To Chart), Ongkos material handling, kapasitas produksi.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

integrasi

Publisher

Subject

Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Integrasi: Jurnal Ilmiah Teknik Industri is a industrial journal published by Faculty of Industrial Engineering in Muhammadiyah University of Palembang. the content of Integrasi as follow: Ergonomic Production Planning and Inventory Control Product Design and Development Logistics & Supply Chain ...