Jurnal Kompetitif Bisnis
Vol 1 No 8 (2022): Jurnal Kompetitif Bisnis

ANALISIS USAHA MENGGUNAKAN TEORI SUSTAINABLE FAMILY BUSINESS

Ardi Firmansyah (Unknown)
Jeni Wulandari (Universitas Lampung)
dyang adistya (Universitas Lampung)



Article Info

Publish Date
19 Oct 2022

Abstract

ABSTRAK Kepemilikan dalam suatu bisnis didominasi oleh keluarga, hal ini adalah bentuk umum yang sering ditemui di berbagai negara. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Penelitian dilakukan di usaha design decoration and catering di Bandar Lampung. Penentuan sampel dilakukan dengan teknik purposive sampling dimana sudah ditentukan kriteria informan yang akan didapatkan wawancarai dan diambil datanya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) Pengembangan bisnis keluarga dilakukan dengan berbagai cara yaitu: Perubahan manajemen perusahaan di generasi kedua dengan memisahkan antara bisnis catering dan design decoration; Meningkatkan hubungan antar vendor sesama pelaku usaha wedding dan hubungan dengan rekan kerja. (2) Faktor keberhasilan bisnis keluarga dibagi menjadi empat, yaitu: Motivasi didalam diri merupakan pondasi awal untuk menjadi seorang pebisnis, motivasi yang besar di temukan di pribadi orang tua dan di generasi kedua; Dukungan dari keluarga dimana anak-anak dan pasangan memberikan masukan ataupun ide didalam prosesnya. Dukungan dari karyawan ditemukan dimana pemberian loyalitas bagi perusahaan; Persiapan generasi berikutnya dengan melibatkan anak-anak dalam mengerjakan tanggung jawab. Dengan melibatkan anak-anak harapannya supaya mereka memiliki keterampilan dan pengetahuan terhadap bisnis; Selanjutnya hubungan keluarga sebagai aset berharga dalam menjalani bisnis yang bersifat dikelola secara keluarga atau family bussines. Dalam membangun hubungan keluarga orang tua, anak, dan keluarga lainnya saling mempunyai peran dan tidak ada kecemburuan antar keluarga. (3) Persiapan generasi penerus dilakukan dengan dua cara yaitu: Melalui pendidikan : orang tua mempersiapkan pendidikan untuk anak-anak yang pada akhirnya generasi penerus menentukan atas profesinya; Praktek secara langsung : Orang tua melibatkan anak-anak dalam menjalankan bisnis untuk bentuk pembelajaran secara langsung. Anak bertanggung jawab akan tugas dan tanggung jawab di perusahaan dan membentuk kepribadian individual. Kata kunci : Keberhasilan, Keberlangsungan, Bisnis Keluarga

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jkb

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Kompetitif bisnis adalah jurnal kajian bisnis yang diterbitkan dua kali dalam setahun (Maret dan November) oleh Administrasi Bisnis-FISIP Universitas Lampung. Topik artikel yang diterbitkan adalah penelitian teoritis dan empiris yang berfokus pada studi tentang bisnis Topik artikel: Keuangan, ...