Jurnal Pendidikan Abad Ke-21
Vol 1, No 1 (2023)

Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Siswa pada Konsep Perubahan Bentuk Energi melalui Alat Pembangkit Listrik Generator Mekanik pada Mata Pelajaran IPA di Kelas IV SD

N. Yanti Suryanti (SDN Pasar Baru 1)



Article Info

Publish Date
14 Apr 2023

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui peningkatkan hasil belajar siswa pada pelajaran IPA tentang perubahan bentuk energi di salah satu sekolah SD Negeri Pasar Baru kelas IV dan juga untuk mengetahui penerapan alat peraga melalui metode demonstrasi dalam meningkatkan hasil belajar siswa tentang perubahan bentuk energi. Penelitian ini disebabkan minat belajar yang kurang karena penjelasan guru yang terkesan membosankan. Penelitian ini merupakan penelitian Tindakan kelas sebanyak 30 siswa SD kelas IV.Penelitian ini berlangsung dengan tiga tahapan, yaitu pra-siklus, siklus 1 dan siklus 2. Hasi penelitian menunjukkan bahwa terjadi peningkatan hasil belajar siswa setela melewati tiga pertemuan pada pelajaran IPA tentang perubahan bentuk energi di salah satu sekolah SD Negeri Pasar Baru kelas IV dan juga untuk mengetahui penerapan alat peraga melalui metode demonstrasi. Kegiatan belajar mengajar tentang perubahan bentuk energi melalui alat pembangkit listrik generator mekanik sangat menarik dilakukan, dimana membuat siswa tuiak merasa jenuh dan efektif untuk pembelajaran IPA di SD.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jpak

Publisher

Subject

Other

Description

Jurnal Pendidikan Abad Ke-21 publishes research articles in the field of education in the 21st ...