Lantera Widya
Vol 2 No 2 (2021): Jurnal Lentera Widya Juni 2021

PENGEMBANGAN KERAJINAN EMAS DAN PERAK PADA MELAZ SILVER DAN MARDIANA BALI JEWELRY

Anik Yuesti (Universitas Mahasaraswati Denpasar)
Ni Made Ida Pratiwi Santi (Universitas Mahasaraswati Denpasar)
Dewa Bagus Alit Adnyana Putra (Universitas Mahasaraswati Denpasar)



Article Info

Publish Date
24 May 2021

Abstract

Melaz Silver dan Mardiana Bali Jewelry adalah usaha yang menawarkan perhiasan emas dan perak dengan keunikan yang terletak pada cutting dan list/pinggiran dengan ukiran pada setiap produk yang dijual sehingga memiliki daya tarik sendiri, terkesan mewah dan anggun, mengutamakan seni dan budaya Bali yang menambah keindahan dari perhiasan sehingga membuat penggunanya terlihat elegant. Permasalahan yang dihadapi kedua mitra adalah kondisi pandemi COVID-19 menyebabkan terbatasnya interaksi secara langsung pelanggan, penurunan omzet penjualan, keterbatasan kompetensi SDM dalam bidang manajemen digital, rendahnya kepercayaan IKM terhadap pemasaran digital, rendahnya kompetensi strategi penetapan harga, dan rendahnya kompetensi strategi visual produk pada media digital, belum memiliki company profil. Berdasar perasalahan tersebut maka solusi yang diberikan adalah penyusunan profil perusahaan, membuatkan deskripsi produk, mengenalkan, membangun strategi, memberikan pelatihan manajemen berbasis digital. Seluruh solusi tersebut sudah dilaksanakan 100% selama 3 bulan.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

lenterawidya

Publisher

Subject

Arts Humanities

Description

Ruang lingkup artikel dalam Lentera Widya mencakup kegiatan pengabdian yang dilaksanakan berupa penerapan berbagai bidang ilmu diantaranya Desain Interior, Desain Komunikasi Visual, serta Desain Mode meliputi: - hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat - model atau konsep serta implementasinya ...