Jurnal Isu Teknologi
Vol. 1 No. 2 (2019): JURNAL MAHASISWA TEKNIK MESIN

PERANCANGAN DIES ROTOR GENERATOR MAGNET PERMANEN DENGAN PROSES PUNCHING

Untung Prasetiyo (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Dec 2019

Abstract

Dalam industri pembuatan generator magnet permanen, Proses produksi pembuatan komponennya yaitu plat inti rotor dengan menggunakan proses punching. Proses punching atau proses pemotongan tekan adalah proses shearing yang bekerjanya menggunakan punch dan die sebagai alat pembentukannya. Teknik punching sangat luas digunakan di industri-industri yang menggunakan lembaran logam dengan teknik pemisahan untuk sistem produksi secara massal. Lembaran logam ditempatkan pada die dan dilubangi oleh punch. Kualitas hasil produk yang baik dapat diperoleh dari pemilihan jenis dies, bahan dies, perhitungan nilai clearance untuk menentukan dimensi komponen utama dies dan perhitungan gaya potong untuk menentukan mesin press yang tepat.Dengan metode penelitian deskriptif, perhitungan proses pembuatan plat inti rotor generator magnet permanen yang terbuat dari bahan pelat baja silikon dengan ketebalan 0,5 mm dan tegangan geser 45 Kg/mm2 dengan proses punching didapat gaya potong teoritis sebesar 23 ton, gaya potong praktis sebesar 30 ton dan nilai clearance 0,016 mm.Proses perancangan dimulai dari pengambilan data, analisis flow proses, perencanaan dies dan perhitungan-perhitungannya. Untuk desain dies ini menggunakan sofeware AutoCAD, sedangkan untuk perhitungannya menggunakan teori-teori sheet metal forming.

Copyrights © 2019