Jurnal Sinergi Mengabdi
Vol. 1 No. 1 (2023): JULI 2023

Pendampingan Implementasi Kurikulum Pembelajaran Alquran Di Taman Pendidikan Al Quran Se-Kecamatan Batu Aji

Faizah EN (Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Hidayatullah Kepulauan Riau)
Mohammad Ramli (Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Hidayatullah Batam Kepulauan Riau)
M Muthma'innah (Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Hidayatullah Batam Kepulauan Riau)



Article Info

Publish Date
31 Jul 2023

Abstract

Taman Pendidikan Al Quran adalah lembaga Pendidikan non formal, jenis pendidikan keagamaan. muatan pengajarannya lebih menekankan aspek keagamaan. Dibatasi dan disesuaikan dengan taraf perkembangan anak, yaitu untuk kelompok Taman Kanakkanak Al-Qur'an (TKA) untuk anak usia 4-6 tahun, sedangkan Taman Pendidikan Al-Qur'an (TPQ) untuk anak usia 7-12 tahun (usia SD/MI) dan (TQA) untuk usia 13-15 tahun. Dalam kegiatan pendampingan Implementasi kurikulum diharapkan adanya keseragaman dalam penerapan, peningkatan dan pengembangan kurikulum TPQ/TQA Se- kecamatan Batu Aji Kota Batam. Dalam kegiatan pendampingan ini dilakukan oleh 14 orang dari 4 kelurahan yaitu Buliang, Tempayan, Kibing dan Tanjung Uncang, dengan jumlah 139 TPQ Se-Batu Aji. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara dan observasi. Setelah mengadakan pendampingan diperoleh ada dampak positif diantaranya, penerapan kurikulum yang sebelumnya belum tertata menjadi tertata dengan baik, pemetaan kurikulum TPQ, Taman pendidikan yang sudah baik menjadi contoh bagi TPQ lainnya.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jurnalsigma

Publisher

Subject

Religion Humanities Social Sciences Other

Description

SIGMA : Jurnal Sinergi Mengabdi Jurnal ini adalah wadah publikasi yang fokus pada semua kegiaatan pengabdian kepada masyarakat. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk membina dosen dan mahasiswa dalam meningkatkan kemampuan, keterampilan, dan kemandirian dalam melaksanakan pengabdian pada ...