Jurnal Abadimas Adi Buana
Vol 7 No 02 (2024): Jurnal Abadimas Adi Buana

PERANCANGAN DESAIN KEMASAN AYAM FROZEN SAVANNA LAWEH UNTUK MENINGKATKAN NILAI JUAL MAKANAN TRADISIONAL

Dwi Agnes Natalia Bangun (Politeknik Negeri Jakarta)
MRR. Tiyas Maheni (Politeknik Negeri Jakarta)
Adelia Chairunnisa (Politeknik Negeri Jakarta)
Rachmadita Dwi Pramesti (Politeknik Negeri Jakarta)
Nabila Fajrina (Politeknik Negeri Jakarta)
Anggi Anggarini (Politeknik Negeri Jakarta)
Susilawati (Politeknik Negeri Jakarta)
Andriyanto (Politeknik Negeri Jakarta)



Article Info

Publish Date
30 Jan 2024

Abstract

Pelaku UMKM yang menjadi anggota Komunitas Sahabat UMKM belum banyak yang memahami pentingnya desain kemasan untuk meningkatkan nilai jual produk. Desain kemasan saat ini belum representatif serta kompetitif di pasaran karena dibuat dengan sederhana. Melihat permasalahan tersebut, Program Studi Desain Grafis Politeknik Negeri Jakarta menjalankan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) dengan Komunitas Sahabat UMKM sebagai mitra. Kegiatan yang dilakukan yaitu pembuatan desain kemasan untuk produk makanan tradisional yang memenuhi kriteria desain kemasan yang modern dengan tetap merepresentasikan produk makanan tradisional. Salah satu peserta UMKM yang terpilih yaitu Savanna Laweh. Tim PkM telah bertemu dengan UMKM Savanna Laweh untuk mendiskusikan kebutuhan desain kemasan dan menyepakati arahan desain yang disusun pada creative brief.  Selanjutnya, tim PkM yang terdiri dari dosen dan mahasiswa mengembangkan konsep desain kemasan hingga menjadi final art work. Desain kemasan yang telah disetujui kemudian dicetak. Selanjutnya dilaksanakan workshop brand storytelling sekaligus penyerahan desain kemasan dari tim PkM kepada pelaku UMKM. Adapun hasil dari kegiatan PkM ini adalah UMKM Savanna Laweh mendapatkan kemasan pouch sejumlah 560pcs berukuran 22cm x 32cm yang menggunakan material paper metalize laminasi doff dengan zipper dan tear notch. Desain kemasan dirancang dengan konsep clean, simple, dan modern dengan elemen desain yaitu warna utama hijau tosca dan putih keabuan, font Montserrat, dan ilustrasi rempah nusantara dan peta Indonesia. Setiap kemasan pouch ini dapat membungkus 2 pack ayam frozen. Melalui desain kemasan yang baru, identitas Indonesia sebagai daerah penghasil dapat tersampaikan dan nilai jual produk dapat meningkat.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

abadimas

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Energy Public Health Other

Description

This Scientific Periodic Issue is a scientific publication in the field of community service and empowerment with coverage in the fields of Education, Economics, Technology, Science, and Health. Authors are encouraged to submit full, unpublished, original and complete articles that are not being ...