Sociality: Journal of Public Health Service
Volume 2, Nomor 2, Agustus 2023

Upaya peningkatan pengetahuan masyarakat mengenai hipertensi di Dusun Je’ne, Kecamatan Sanrobone, Takalar

Irviani Anwar Ibrahim (Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar)
Syarfaini Syarfaini (Program Studi Kesehatan Masyarakat, Universitas Islam Neger Alauddin Makassar, Makassar , Indonesia)
Syahrul Basri (Program Studi Kesehatan Masyarakat, Universitas Islam Neger Alauddin Makassar, Makassar Indonesia)
Miftahul Hudayat (Program Studi Kesehatan Masyarakat, Universitas Islam Neger Alauddin Makassar, Makassar , Indonesia)
Nurlita Nurlita (Program Studi Kesehatan Masyarakat, Universitas Islam Neger Alauddin Makassar, Makassar, Indonesia)



Article Info

Publish Date
15 Aug 2023

Abstract

Sebagian besar penderita Hipertensi tidak mengetahui bhwa dirinya menderita hipertensi sehingga tidak mendapatkan penanganan. Prevalensi hipertensi di Sulawesi Selatan 20,9%. Oleh karena itu, studi ini bertujuan agar meningkatkan pengetahuan masayarakat tentang hipertensi. Studi ini berjenis one group pre-post tets. Variabel penelitian yaitu tingkat pengetahuan masyarakat tentang hipertensi yang dilihat sebelum dan setelah dilakukan kegiatan promosi kesehatan. Dalam merealisasikan tujuan pengabdian ini maka digunakan metode sosialisasi berupa penyuluhan. Instrument penelitian yaitu kuesioner yang terdiri 10 pertanyaan hipertensi yang kemudian hasilnya diolah dengan uji statistic 2 Related Samples Wilcoxon pada software SPSS Versi 29. Pengetahuan responden dikategorikan cukup jika total skor >Mean, dan dikategorikan kurang jika total skor <Mean. Studi ini menemukan hasil bahwa terjadi peningkatan pengetahuan masyarakat mengenai penyakit Hipertensi dalam kategori cukup sebesar 47.6%, yang sebelumnya 42.9% menjadi 90.5% setelah diberikan intervensi. Berdasarkan hasil uji statistic didapatkan hasil p=0.002 (p<0.05) yang menunjukkan bahwa terdapat pengaruh penyuluhan terhadap pengetahuan responden tentang Hipertensi. Studi ini mengharapkan adanya kegiatan berkelanjutan yang dilakukan secara berkala agar dapat meningkatkan derajat kesehatan masayarakat khususnya mengenai hipertensi

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

sjphs

Publisher

Subject

Health Professions Public Health Social Sciences

Description

Sociality: Journal of Public Health Service, with e-ISSN: 2962-181X and p-ISSN 2962-3472, is a journal published by the Department of Public Health, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar, Indonesia since 2022. This scientific journal is issued twice a year in August and February. The focus of ...