JOIES (Journal of Islamic Education Studies)
Vol. 8 No. 2 (2023): Desember

Analisis Media Pembelajaran PAI Kelas X dalam Meningkatkan Hasil Belajar di MAN 1 Surabaya

M. Ishom Fahmi Ayatillah (MADRASAH ALIYAH SWASTA UNGGULAN DARUL'ULUM REJOSO PETERONGAN JOMBANG)



Article Info

Publish Date
04 Mar 2024

Abstract

Dalam penelitian ini menjawab dari permasalahan tentang media pembelajaran dimana hal tersebut mempunyai dampak positif dalam meningkatkan motivasi dan partisipasi siswa dalam proses pembelajaran, Namun, temuan juga mengindikasikan bahwa masih diperlukan peningkatan dalam penggunaan media pembelajaran PAI untuk mengoptimalkan hasil belajar siswa. Metode yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan mengumpulkan data, melalui observasi, wawanvara, dan analisis dokumen. Artikel ini menunjukkan bahwa semakin kreatif guru menggunakan media pembelajaran PAI semakin mudah juga peserta didik dalam menerima pembelajaran. Thesis statement ini sama dengan Agus setiawan, Mokhsin kaliky dkk, Yolanda febrita dkk. Dan adapula thesis statement yang menolak M. Yusuf Amin Nugroho. Dengan adanya penelitian ini menunjukkan bahwa media pembelajaran PAI memfasilitasi pemahaman yang lebih baik tentang konsep-konsep agama Islam dan memungkinkan pembelajaran yang lebih interaktif. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan panduan yang berguna bagi guru dan sekolah dalam mengembangkan strategi penggunaan media pembelajaran PAI yang lebih efektif dalam konteks pendidikan di MAN 1 Surabaya.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

joies

Publisher

Subject

Religion Education

Description

The editors receive scientific articles in the form of conceptual scripts or unpublished research results or other scientific publications related to Islamic Education themes which cover Islamic ...