AGROTEKBIS: Jurnal Ilmu Pertanian
Vol 9 No 6 (2021): Desember

APLIKASI BERBAGAI KOMBINASI JENIS DAN KONSENTRASI PUPUK ORGANIK CAIR (POC) TERHADAP PERTUMBUHAN BIBIT BAWANG MERAH (Allium ascalonicum L.) VARIETAS LEMBAH PALU

Mu’Minati Mu’Minati (Mahasiswa Program Studi Agroteknologi Fakultas Pertanian Universitas Tadulako, Palu)
Muhammad Anshar (Dosen Program Studi Agroteknologi Fakultas Pertanian Universitas Tadulako, Palu)
Dastar Taro (Dosen Program Studi Agroteknologi Fakultas Pertanian Universitas Tadulako, Palu)



Article Info

Publish Date
15 Dec 2021

Abstract

Di Sulawesi Tengah khususnya Lembah palu yang beriklim kering terdapat jenis bawang merah yang dapat tumbuh dan berproduksi dengan baik. Jenis bawang merah ini dikenal dengan nama bawang merah Varietas Lembah Palu. Aplikasi pupuk organik cair (POC), berupa Biourin sapi yang difermentasi dan air kelapa dapat meningkatkan produktivitas bawang merah varietas Lembah Palu. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kombinasi jenis dan konsentrasi pupuk organik cair (POC) yang memberikan pengaruh paling baik terhadap pertumbuhan bibit bawang merah varietas Lembah Palu. Penelitian ini dilaksanakan di Dusun Bulupontou Jaya, Desa Sidera, Kecamatan Sigi-Biromaru, Kabupaten Sigi, Provinsi Sulawesi Tengah, pada bulan April sampai Juni 2017. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK), dengan satu faktor, diulang sebanyak tiga kali. Dengan perlakuan berbagai Konsentrasi POC Biourine dan air Kelapa, yang terdiri atas Po = Kontrol (tanpa Biourine tanpa Air kelapa), P1 = Biourine 100%, P2 = Air Kelapa 100%, P3 = Biourine 50% + 50% Air kelapa, P4 = Biourine 25% + 75% Air kelapa, P5 = Biourine 75% + 25% Air kelapa, P6 = Biourine 50% + Air 50% dan P7 = Air kelapa 50% + Air 50%. Dengan demikian terdapat 8 perlakuan, dimana setiap perlakuan diulang tiga kali, sehingga secara keseluruhan terdapat 24 unit percobaan. Hasil penelitian menunjukan bahwa konsentrasi pupuk organik cair (POC) yang memberikan pengaruh paling baik terhadap pertumbuhan bibit bawang merah varietas Lembah Palu adalah perlakuan Biourine 50% + Air 50% pada semua parameter pengamatan terkecuali daya berkecambah dan waktu berkecambah.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

agrotekbis

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal ini bertujuan untuk menyebarluaskan informasi hasil-hasil penelitian dibidang pertanian, khususnya teknik pertanian (agroteknologi) dan agribisnis. Jurnal diterbitkan secara online (E-Jurnal) dengan terbit 6 edisi selama setahun. Jurnal ini juga sebagai media publikasi hasil-hasil penelitian ...