Ruang
Vol 17 No 1 Maret (2023): RUANG : JURNAL ARSITEKTUR

KAJIAN KENYAMANAN TERMAL RUANG PERKANTORAN

Nurhayati Kamaruddin Kamaruddin (Jurusan Arsitektur, Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer - Universitas Ichsan Sidenreng Rappang)
Mohammad Eran (Jurusan Arsitektur, Fakultas Teknik dan perencanaan - Universitas Pohuwato)



Article Info

Publish Date
01 Mar 2023

Abstract

Kenyamanan termal merupakan salah satu sasaran karya arsitektur. Kenyamanan termal sangat dibutuhkan tubuh agar manusia dapat beraktifitas dengan baik entah di rumah, sekolah maupun kantor. Ruang kerja yang nyaman dapat menunjang suasana dalam bekerja menjadi optimal. Standar kenyamanan termal menurut Lippsmeier yaitu 20,5 oC – 22,8 oC (Sejuk nyaman), 22,8 oC – 25,8 oC (Nyaman optimal) dan 25,8 oC – 27,1 oC (Hangat nyaman). Umumnya, penggunaan AC (Air Conditioning) dapat membuat ruangan menjadi lebih kedap udara. Metode yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif. Penelitian dilakukan dengan mengukur ruangan dalam kondisi eksisting/termal alami dan saat ruangan menggunakan AC (Air Conditioning). Instrumen yang digunakan yaitu Hobo Suhu/RH logger untuk mengukur suhu udara (oC), kelembaban (%) dan kecepatan aliran udara (m/s) mulai pukul 08.00 – 17.00 WITA. Hasil yang diperoleh yaitu saat menggunakan AC, ruangan memiliki kondisi udara yang memenuhi kategori standar kenyamanan termal dibanding saat tidak menggunakan AC. Oleh karena itu, penggunaan AC pada ruangan menjadi solusi yang baik untuk membantu menciptakan ruangan agar bisa lebih sejuk dan nyaman digunakan pengguna ruang dalam hal bekerja.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JURNALRUANG

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Engineering Environmental Science Social Sciences

Description

The journal encourages rigorous, substantial, and original research on any topic related to architecture and urban design or the practice of architecture and design research, both within and between disciplines. It encourages interdisciplinary discussion and interaction in a variety of contexts, ...