Jurnal Agroteknologi Agribisnis dan Akuakultur
Vol. 1 No. 1 (2021): Jurnal Agroteknologi Agribisnis dan Akuakultur Edisi Januari 2021

Pengaruh Air Ekstrak Limbah Udang dan Nutrisi AB Mix terhadap Pertumbuhan dan Hasil Tanaman Sawi Pagoda (Brassica narinosa) dengan Ssistem Budidaya Hidroponik Sistem Sumbu (wick)

Muhamad Budiwansah (Universitas Islam Riau)
Maizar (Universitas Islam Riau)



Article Info

Publish Date
01 Jan 2021

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh interaksi konsentrasi air ekstrak limbah udang dan dosis nutrisi AB mix terhadap pertumbuhan dan produksi tanaman sawi pagoda dengan menggunakan hidroponik sistem sumbu (wick). Penelitian ini menggunakan Rancang Acak Lengkap (RAL) Faktorial yang terdiri dari 2 faktor, dimana faktor pertama ialah konsentrasi air ekstrak limbah udang yang terdiri dari 4 taraf yaitu: 0, 50, 100, dan 150 ml/l air dan faktor kedua yaitu dosis nutrisi AB mix terdiri dari 4 taraf yaitu: 0, 700, 1000, dan 1200 ppm/tanaman, sehingga didapat 16 kombinasi perlakuan. Parameter yang diamati yaitu tinggi tanaman (cm), jumlah daun (helai), luas daun (cm2), berat basah ekonomis (g), dan volume akar (cm3) tanaman sawi pagoda. Data hasil pengamatan, dianalisis secara statistik dan diuji lanjut BNJ pada taraf 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa interaksi air ekstrak limbah udang dan dosis nutrisi AB mix tidak berpengaruh nyata terhadap tinggi tanaman (cm), jumlah daun (helai), luas daun (cm2), berat basah ekonomis (g), dan volume akar (cm3) tanaman sawi pagoda. Namun air ekstrak limbah udang dan nutrisi AB mix menunjukkan pengaruh utama yang nyata terhadap tinggi tanaman (cm), jumlah daun (helai), luas daun (cm2), berat basah ekonomis (g), dan volume akar (cm3) tanaman sawi pagoda. Perlakuan terbaik adalah pada konsentrasi perlakuan air ekstrak limbah udang sebanyak 150 ml/l air, dan dosis nutrisi AB mix sebesar 1200 ppm.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jar

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology

Description

Jurnal Agroteknologi, Agribisnis, dan Akuakultur merupakan jurnal open access yang dikelola oleh Fakultas Pertanian Universitas Islam Riau Pekanbaru. Penerbitan jurnal dilaksanakan sebanyak dua kali dalam setahun yaitu bulan Januari dan Juli. Jurnal memuat artikel ilmiah dari penelitian tentang ...