Jurnal Research Ilmu Pertanian
Vol. 3 No. 1 (2023): Jurnal Research Ilmu Pertanian (Februari 2023)

Pengaruh Pemberian Limbah Cair Tahu Pupuk Organik Cair (POC) Terhadap Pertumbuhan Dan Hasil Tanaman Selada (Lactuca sativa L.)

Prima Novia (Unknown)
Afrida (Unknown)
Vira Yuliasti Fauziah (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Mar 2023

Abstract

Penelitian dalam bentuk percobaan ini dilaksanakan di Desa Karang Tangah, Kecamatan Lengayang, Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatra Barat, bulan September-Desember 2021. Penelitian bertujuan untuk melihat pengaruh kosentrasi POC Limbah Cair Tahu terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman selada. Rancangan yang digunakan adalah Rancang Acak Kelompok (RAK), dengan 5 perlakuan dan 5 kelompok sehingga didapat 25 satuan percobaan yang masing-masingnya terdiri dari 6 tanaman sehingga jumlah keseluruhan 150 tanaman. Perlakuan yang diberikan yaitu: A = konsentrasi limbah cair tahu 0%, B = konsentrasi limbah cair tahu 15% (150 ml/1 air), C = konsentrasi limbah cair tahu 30% (300 ml/1 air), D = konsetrasi limbah cair tahu 45% (450 ml/1air), E = konsetrasi limbah cair tahu 60% (600 ml/1 air). Hasil penelitian pemberian kosentrasi limbah cair tahu memberikan pengaruh yang tidak berbeda nyata terhadap parameter tinggi tanaman, bobot segar tanaman, jumlah daun, panjang daun terpanjang, dan lebar daun terlebar. Dari hasil penelitian disimpulkan belum didapatkan konsentrasi POC limbah cair tahu yang terbaik untuk pertumbuhan dan hasil tanaman selada (Lactuca sativa L.). Berdasarkan kesimpulan di atas dapat disarankan untuk melakukan penelitian lanjut dengan konsentrasi POC limbah cair tahu lebih besar dari 60%.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jrip

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Jurnal Research Ilmu Pertanian (JRIP) diterbitkan oleh LPPM Universitas Ekasakti untuk menyebarluaskan hasil penelitian yang dilakukan oleh peneliti dari dalam dan luar Fakultas Pertanian Universitas Ekasakti. Jurnal ini berisi penulisan hasil penelitian yang berada dalam ruang lingkup disiplin ilmu ...