Aktiva: Jurnal Manajemen dan Bisnis
Vol. 4 No. 1 (2024): Januari

Developing Halal Tourism Sebagai Nilai Tambah Destinasi Wisata

Rina Istiqomawati (STEI Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
04 Nov 2023

Abstract

Halal Tourism merupakan wisata yang sedang tren saat ini. Indonesia sebagai negara dengan jumlah penduduk muslim yang besar memiliki prospek ekonomi yang baik sebagai bagian dari industri pariwisata nasional. Banyaknya tempat atau destinasi wisata di Yogyakarta mempunyai potensi untuk di kembangkan sebagai tujuan wisata yang mempuyai konsep Halal Tourism, termasuk obyek wisata Taman Sari. Taman sari bukan hanya bisa dikembangkan sebagai wisata budaya saja tapi juga sebagai tujuan wisata halal, Pengembangan Halal Tourism juga memberikan kontribusi dalam meningkatkan ekonomi masyarakat sekitar objek wisata. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus untuk mengetahui potensi Halal Tourism dalam meningkatkan ekonomi masyarakat pada objek wisata Taman Sari Yogyakarta. Hasil penelitian yang telah dilakukan pada objek wisata Taman Sari Yogyakarta menunjukkan bahwa pemahaman masyarakat tentang konsep wiata halal masih kurang walaupun secara teori dan konsep Halal Tourism bisa diterapkan. Taman Sari selain untuk wisata budaya juga berpotensi besar untuk dikembangkan sebagai wisata halal di masa depan karena sudah tersedianya sarana pendukung untuk mewujudkan wisata halal, diantaranya masjid, hotel Syariah, dan restoran halal.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

aktiva

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Aktiva: Jurnal Manajemen dan Bisnis merupakan jurnal penelitian di bidang Ilmu Manajemen yang menerbitkan penelitian ilmiah tentang teori dan praktik manajemen. Jurnal mencakup dalam ruang lingkupnya semua aspek manajemen yang berkaitan dengan strategi, kewirausahaan, inovasi, teknologi, dan ...