Electron: Jurnal Ilmiah Teknik Elektro
Vol 5 No 1: Jurnal Electron, Mei 2024

Pemanfaatan Guncangan sebagai Sumber Pembangkitan Listrik

Rizki Nurilyas Ahmad (Universitas Muhammadiyah Surakarta)
Nafla Fillah Vania (Universitas Muhammadiyah Surakarta)
Juwandito Rajendra Wijanarko (Universitas Muhammadiyah Surakarta)



Article Info

Publish Date
31 May 2024

Abstract

Kebutuhan energi yang semakin meningkat tidak sejalan dengan ketersediaan sumber energi yang ada di alam, sehingga manusia dituntut untuk terus berinovasi mencari sumber energi alternatif, termasuk juga dengan pemanfaatan energi terbuang dari suatu sistem, yang kemudin energi terbuang tersebut digunakan sebagai sumber energi untuk sistem lainnya. Penelitian mengenai pembangkit listrik portabel dengan sumber energi goncangan ini bertujuan untuk memanfaatkan energi yang terbentuk akibat adanya goncangan seperti ketika bersepeda melalui jalanan yang tidak rata, atau bahkan goncangan pada tas punggung ketika digunakan saat kita berjalan. Teori utama yang mendukung penelitian ini adalah teori Hukum Lenz dan Hukum Faraday. Hukum Lenz membahas mengenai arus akibat ggl induksi yang memiliki arah tertentu. Dalam Hukum Lenz dijelaskan bahwa arus induksi memiliki arah yang selalu menjauhi sumber medan magnet yang memengaruhinya. Pada Hukum Faraday, sumber energi yang dapat diproses untuk menghasilkan perubahan besarnya medan magnet terhadap waktu, berdasarkan pada kedua hukum tersebut, dapat dimanfaatkan untuk membangkitkan listrik.Listrik yang dibangkitkan pada penelitian ini masih sangat kecil, namun ada potensi yang perlu untuk dikembangkan lebih lanjut. Pembangkit yang digunakan pada penelitian ini ada dua jenis, pertama yaitu pembangkit dengan satu kumparan besar tunggal, kedua yaitu pembangkit dengan tiga kumparan yang terhubung seri antar-kumparannya. Pengujian tanpa beban menghasilkan tegangan terbangkit terbesar sebesar 2,07 volt pada frekuensi goncangan 240 BPM pada pembangkit dengan selongsong satu kumparan tunggal. Pengujian dengan beban menghasilkan daya terbangkit tertinggi pada saat 240 BPM yaitu sekitar 11,1 mW, dan tegangan terbesar 1,64 volt, pada selongsong satu kumparan tunggal.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

electronubb

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Energy

Description

E-journal of the Department of Electrical Engineering, Faculty of Engineering, University of Bangka Belitung, is a media for publication and information for scientific papers, undergraduate thesis, research, planning and design concepts, and analysis from students, professors, or any authors ...