Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi (JUPTIK)
Vol. 2 No. 1 (2024): JURNAL PENGEMBANGAN TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIAKSI (JUPTIK)

Perancangan Transformasi Digital Enterprise Arsitektur Model Pengembangan Togaf Lembaga Kursus Oreo Learning

Ade Agung Kurniawan (Universitas Muhammadiyah Muara Bungo)
Hermanto Hermanto (Universitas Muhammadiyah Muara Bungo)
Riko Muhammad Suri (Universitas Muhammadiyah Muara Bungo)



Article Info

Publish Date
10 Jun 2024

Abstract

Kemajuan bisnis harus selaras dengan perkembangan teknologi informasi dan komunikasi agar tujuan organisasi dapat dicapai secara efektif dan efisien. Dalam bidang pendidikan, penting bagi pemangku kepentingan untuk menciptakan dan membangun sistem informasi yang cepat, tepat, dan akurat dalam mendukung operasi bisnis dan mencapai tujuan organisasi. Pengembangan sistem informasi harus disesuaikan dengan strategi organisasi untuk memenuhi kebutuhan informasi yang diperlukan. Oreo Learning, sebuah lembaga kursus, menyadari pentingnya pengembangan sistem informasi yang sesuai dengan kebutuhan organisasinya dan berencana untuk mengembangkan arsitektur enterprise guna menyelaraskan strategi bisnis yang ada. Saat ini Oreo Learning belum memiliki desain arsitektur enterprise yang komprehensif serta manajemen sistem informasi yang terpadu, yang mempengaruhi layanan yang diberikan kepada pelanggan.Penelitian ini menerapkan The Open Group Architecture Framework (TOGAF) untuk merancang arsitektur enterprise yang mencakup aspek infrastruktur, pemasaran, pendanaan akademik, perencanaan, dan pelaksanaan pembelajaran. Penelitian ini menghasilkan cetak biru yang memungkinkan integrasi proses bisnis. Arsitektur enterprise yang dikembangkan akan digunakan untuk mendukung operasi bisnis dan mencapai tujuan strategis Oreo Learning. Kesimpulan dari penelitian ini menunjukkan bahwa metode TOGAF dapat diandalkan sebagai alat untuk merancang arsitektur enterprise sistem informasi dan menghasilkan model arsitektur yang sesuai dengan visi dan misi Oreo Learning, serta dapat diterapkan pada lembaga bimbingan belajar lain dengan praktik bisnis serupa

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JUPTIK

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Engineering Library & Information Science

Description

Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi (JUPTIK) adalah jurnal nasional, yang didedikasikan untuk publikasi hasil penelitian berkualitas di bidang Teknologi Informasi secara implisit tidak terbatas dan bebas biaya dalam Proses Pengajuan. JUPTIK adalah jurnal terbuka peer-review dan ...