Jurnal Sains Sistem Informasi
Vol 1, No 1 (2023): JSSI (Januari)

APLIKASI PELAYANAN ADMINISTRASI MASYARAKAT BERBASIS WEB PADA KANTOR DESA DANDA JAYA KECAMATAN RANTAU BADAUH

Agus Kurnianto (Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Islam Kalimantan MAB Banjarmasin)
Muhammad Rasyidan (Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Islam Kalimantan MAB Banjarmasin)
Indu Indah Purnomo (Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Islam Kalimantan MAB Banjarmasin)



Article Info

Publish Date
17 Jan 2023

Abstract

 Kantor Desa Danda Jaya selama ini dalam proses pembuatan surat menyurat masih dilakukan dengan cara semi komputerisasi yaitu menggunakan aplikasi perkantoran Microsoft Word. Yang membuat kaur tata usaha dan umum harus mengetik atau bahkan membuat ulang template surat yang diperlukan. Data surat menyurat tersebut juga belum tersimpan dengan database khusus yang memungkinkan terjadinya kehilangan atau duplikasi data. Hal ini menyebabkan terjadinya keterlambatan dalam proses pencarian data dan kesulitan dalam proses pembuatan laporan bulanan atau tahunan yang diserahkan kepada Kepala Desa. Aplikasi Pelayanan Administrasi Masyarakat Berbasis Web dibuat untuk mengatasi permasalahan yang ditemukan pada Kantor Desa Danda Jaya. Tools untuk merancangan aplikasi ini menggunakan UML (Unified Modelling Language) dan metode pengembangan aplikasi menggunakan waterfall. Pengujian aplikais ini menggunakan penggujian blackbox serta bahasa pemrograman yang digunakan yaitu PHP dan MySQL sebagai database. Penelitian ini tidak lepas dari kekurangangan, oleh karena itu terdapat rekomendasi yang diajukan peneliti untuk penelitian selanjutnya yaitu diharapkan pada aplikasi ini mengalami peningkatan versi dengan mengikuti perkembangan teknologi serta kebutuhan pengguna. Melakukan peningkatan keamanan sistem yang lebih baik karena sistem ini hanya memanfaatkan fungsi keamanan standart dari web itu sendiri. Menambahkan jenis-jenis pengajuan surat yang lainnya sesuai dengan kebutuhan masyarakat.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JSSI

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Sains Sistem Informasi adalah media yang menyebarluaskan, mengembangkan dan menfasilitasi hasil penelitian mengenai Ilmu Sistem Informasi, menjadi wadah bagi para dosen, guru, peneliti, mahasiswa dan para praktisi dalam bidang sistem informasi dari seluruh Indonesia, dalam melakukan ...