Innovative: Journal Of Social Science Research
Vol. 4 No. 2 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research

Hubungan Respon Time Perawat dengan Kepuasan Keluarga Pasien Di Ruangan IGD Rumah Sakit Santa Elisabeth Medan Tahun 2023

Mardiati Barus (Universitas Negeri Semarang)
Lindawati Simorangkir (STIKes Santa Elisabeth Medan)
Crisdianti Permata.P Gulo (STIKes Santa Elisabeth Medan)



Article Info

Publish Date
24 Mar 2024

Abstract

Kecepatan dan ketepatan pertolongan yang diberikan pada pasien yang datang di IGD memerlukan standar kompetensi dan kemampuan nya sehingga dapat menjamin suatu penanganan gawat darurat dengan respon time yang cepat, penanganan yang tepat dan sehingga membuat keluarga pasien yang datang ke IGD merasa puas. Response time adalah kecepatan tenaga Kesehatan dalam memberikan tindakan, dihitung dari pasien tiba sampai di lakukan penanganan. Kepuasan keluarga pasien merupakan perasaan senang yang berasal dari perbandingan antara kesenangan terhadap aktivitas, suatu produk dan harapan nya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan respons time perawat dengan kepuasan keluarga pasien di ruangan instalasi gawat darurat (igd) rumah sakit santa elisabeth medan 2023. Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian korelasi dengan pendekatan cross sectional. Teknik pengambilan sampel yang di gunakan peneliti adalah Purposive sampling, yang berjumlah 93 sampel. Instrumen yang di gunakan untuk Response time perawat adalah lembar observasi dan stopwatch. Sedangkan untuk instrumen kepuasan pengumpulan data menggunakan kuesioner tingkat kepuasan keluarga. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mayoritas Response time perawat dalam kategori Cepat < 5 menit sebanyak 78 orang (83,9%), dan mayoritas kepuasan keluarga pasien dalam kategori Sangat Puas sebanyak 78 orang (89,3%). Berdasarkan hasil uji statistic menggunakan chi-square test diperoleh p-value = 0,000 (p<0,05). Maka dari hasil tersebut di dapatkan ada hubungan antara respon time perawat dengan kepuasan keluarga pasien di Ruangan IGD Rumah Sakit Santa Elisabeth Medan 2023.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

Innovative

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Other

Description

Innovative: Journal Of Social Science Research is a journal managed by Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai which bridges researchers to publish research results in all scientific fields (multidiscipline). This includes the fields of education, health, law, economics, IT (Informatics Engineering), ...