Pengembangan Penelitian Pengabdian Jurnal Indonesia (P3JI)
Vol. 1 No. 4 (2023): P3JI - NOVEMBER

PENGARUH GERAKAN LITERASI SEKOLAH TERHADAP MINAT BACA SISWA KELAS V SD NEGERI 173466 SILABAN

Arma Tresia Simanullang (Universitas HKBP Nommensen Pematangsiantar, Program Studi PGSD)
Asister Fernando Siagian (Universitas HKBP Nommensen Pematangsiantar, Program Studi PGSD)
Emelda Thesalonika (Universitas HKBP Nommensen Pematangsiantar, Program Studi PGSD)



Article Info

Publish Date
24 Oct 2023

Abstract

Penelitian ini berfokus pada pengaruh gerakan literasi sekolah terhadap minat baca siswa. Tujuan penelitian ini adalah untul mengetahui ada tidaknya pengaruh gerakan literasi sekolah terhadap minat baca siswa SD Negeri 173466 Silaban dan besaran pengaruhnya. Pendekatan pada penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif. Populasi yang digunakan pada penelitian ini sebanyak adalah seluruh kelas V SD Negeri 173466 Silaban yang berjumlah 20 siswa. Jadi sampel pada penelitian ini dilakukan dengan teknik total sampling. Jadi sampel dalam penelitian ini sebanyak 20 siswa. Hasil uji analisis regresi linear sederhana diketahui t hitung sebesar 2,484. Nilai t pada tabel statistic dengan signifikansi 0,05 dengan df= n-2 atau 20-2=18 adalah sebesar 2,101. Karena t hitung (2,484) > t tabel (2,101) maka gerakan literasi sekolah terhadap minat baca . Nilai R square adalah 0,255, maka sumbangan pengaruh dari variabel gerakan literasi sekolah terhadap minat baca sebesar 25,5% sedangkan sisanya dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti. Kesimpulannya, terdapat pengaruh gerakan literasi sekolah terhadap minat baca siswa kelas V SD Negeri 173466 Silaban sebesar 25,5%.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

p3ji

Publisher

Subject

Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Languange, Linguistic, Communication & Media Materials Science & Nanotechnology Social Sciences Other

Description

Pengembangan Penelitian Pengabdian Jurnal Indonesia (P3JI) adalah jurnal yang memuat artikel-artikel terkait penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dari berbagai disiplin ilmu dalam bidang pendidikan, sains dan teknologi, kemasyarakatan, entrepreneurship, serta kebijakan manajemen yang diadopsi ...