Semesta
Vol. 1 No. 2 (2023): Juli 2023

Model Pola Asuh Orang Tua dan Dinamika Interaksi Sosial Anak Pengguna Gedget (Studi Kasus Pengguna Gadget di Desa Pejanggik)

Muhammad Awwad (Universitas Islam Negeri Mataram)
Isman Heri Safta (Universitas Islam Negeri Mataram)



Article Info

Publish Date
31 Jul 2023

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh maraknya pengguna gadget diberbagai kalangan, mulai dari anak-anak sampai orang dewasa. fokus penelitian ini adalah anak-anak sebagai pengguna gadget. Menariknya berbagai macam tontonan yang dapat diakses pada gadget berdampak pada kecanduan anak dalam menggunakan gadget. hingga mengakibatkan anak banyak menghabiskan waktunya untuk bermain gadget, sehingga waktu untuk belajar menjadi banyak tersita dan waktu bermain bersama teman-teman sebaya menjadi berkurang karena berdiam di kamar sendiri dalam menggunakan gadget. penelitian dilakukan di dusun yang mendapatkan bantuan dari pihak telkomsel untuk memberikan layanan internet gratis.. Dengan adanya layanan internet gratis mengakibatkan anak yang sebelumnya jarang pegang hp menjadi lebih sering dengan intensitas waktu yang cukup lama. Selain itu, anak yang sebelumnya tidak memiliki hp android menjadi tuntutan kepada orang tua mereka untuk dapat membelikan anaknya hp android. Layanan internet gratis tanpa batas waktu mengakibatkan anak menjadi lebih senang pegang hp. Fenomena ini berimplikasi pada kurangnya interaksi sosial anak pada teman sebaya. Selain itu, anak lebih cenderung pendiam, serta anak lebih bersifat ekslusif. Terdapat beberapa model pola asuh orang tua dalam mengatasi anak yang candu memainkan hp android, seperti pola asuh otoriter dan demokrasi.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

semesta

Publisher

Subject

Education

Description

SEMESTA : Jurnal Ilmu Pendidikan dan Pengajaran [e-ISSN: 2986-8874] adalah Jurnal Open Access yang diterbitkan oleh Yayasan Alpatih Harapan Semesta. SEMESTA membahas terkait tentang dinamika ilmu pendidikan dan pengajaran yang terjadi dalam konteks masyarakat di tingkat Pendidikan dasar, menengah ...