Agroland: Jurnal Ilmu-ilmu Pertanian
Vol 29 No 3 (2022): Desember

Respon Pertumbuhan dan Produksi Tanaman Wortel (Daucus carota L.) Akibat Pemberian Paklobutrazol dan Media Tanam yang Berbeda

Widyadhari Dwinanda Putri (Universitas Diponegoro)
Karno Karno (Staf Dosen Program Studi Sarjana Agroekotenologi Fakultas Peternakan dan Pertanian Universitas Diponegoro, Semarang)
Syaiful Anwar (Program Studi Sarjana Agroekotenologi Fakultas Peternakan dan Pertanian Universitas Diponegoro, Semarang)



Article Info

Publish Date
25 Nov 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji dosis paklobutrazol dan jenis media tanam yang sesuai untuk meningkatkan pertumbuhan da produksi tanaman. Penelitian ini dilaksanakan di Balai Penelitian Tanaman Sayuran, Lembang, Bandung. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Kelompok pola faktorial 4x4 dengan 5 kelompok sebagai ulangan. Faktor pertama adalah pemberian dosis paklobutrazol yang berbeda yaitu P0 : dosis paklobutazol 0 ppm (kontrol), P1 : dosis paklobutazol 50 ppm, P2 : dosis paklobutazol 100 ppm, dan P3 : dosis paklobutazol 150 ppm. Faktor kedua adalah jenis media tanam yang berbeda yaitu M0 : tanah (kontrol) , M1 : tanah + arang sekam, M2 : tanah + vermikompos dan M3 : tanah + kompos. Data yang didapat kemudian dianalisis ragam (ANOVA) dilanjutkan dengan Duncan Multiple Range Test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian paklobutrazol dengan dosis 50 ppm memberikan pengaruh terhadap tinggi tanaman, jumlah daun, panjang umbi serta berat segar umbi. Penggunaan media tanam berupa vermikompos memberikan pengaruh terhadap tinggi tanaman, jumlah daun, berat kering umbi, berat segar umbi, berat segar tajuk dan berat kering umbi. Tidak adanya interaksi yang didapatkan dari pemberian paklobutrazol dan penggunaan media tanam yang berbeda terhadap semua parameter yang diamati.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

agrolandnasional

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Agroland: Jurnal Ilmu-ilmu Pertanian (P-ISSN: 0854-641X ; E-ISSN: 2407-7607) is a scientific journal published by Tadulako University. This journal specializes in the study of agriculture. The managers invite scientists, scholars, professionals, and researchers in the disciplines of Agriculture to ...