Jurnal Pengabdian Masyarakat Aufa (JPMA)
Vol. 5 No. 3 (2023): Vol. 5 No. 3 Desember 2023

Penyuluhan tentang pentingnya kemampuan public speaking dalam kehidupan sosial bermasyarakat

Hidayanti Rohimah Nurdin (Universitas Aufa Royhan)
Fitri Rahma Handayani (Unknown)
Mara Hamdan (Unknown)
elpi parida (Unknown)
khoirunnisah hasibuan (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Dec 2023

Abstract

Penyuluhan pentingnya public speaking dalam kehidupan sosial bermasyarakat di Lapas Kelas II-B Kota Padangsidimpuan merupakan salah satu program pengabdian masyarakat. Tujuan dari Penyuluhan pentingnya public speaking dalam kehidupan sosial bermasyarakat di Lapas Kelas II-B Kota Padangsidimpuan ini adalah memberikan penyuluhan dan pelatihan kepada warga binaan mengenai public speaking dengan tujuan setelah selesai masa pembinaan dan kembali ke masyarakat mereka mampu bersosialisasi dan berkomunikasi dengan baik khususnya untuk berbicara didepan umum. Rangkaian kegiatan penyuluhan ini diawali dengan pemaparan materi mengenai pentingnya public speaking kemudian dilanjutkan dengan memberikan beberapa tips dan trik untuk berbicara di depan umum setelah itu penyuluhan ini dilanjutkan dengan melaksanakan praktik langsung, dimana warga binaan diminta untuk langsung praktek berbicara didepan dengan menggunakan bahasa indonesia yang baik. PKM ini dilaksanakan di Lapas Kelas II-B Kota Padangsidimpuan. Pencapaian hasil PKM ini adalah peningkatan kemampuan warga binaan lapas untuk berbicara di depan umum. Hasil kegiatan pengabdian masyarakat ini menunjukan bahwa ada perubahan yang cukup signifikan pada warga binaan ketika berbicara di depan. Dengan demikian penyuluhan mengenai pentingnya kemampuan public speaking dalam kehidupan sosial bermasyarakat di Lapas Kelas II-B Kota Padangsidimpuan dapat meningkatkan kemampuan public speaking mereka.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jamunar

Publisher

Subject

Humanities Education Health Professions Public Health

Description

Jurnal Pengabdian Masyarakat Aufa (JPMA) menyediakan media bagi mereka yang ingin mempublikasikan artikel ilmiahnya dari hasil pengabdian masyarakat atau inovasi di bidang Kesehatan, Pendidikan, ...