Biodik: Jurnal Ilmiah Pendidikan Biologi
Vol. 3 No. 1 (2017): Juni 2017

PENGEMBANGAN MAJALAH BIOLOGI SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PADA POKOKBAHASAN PROTISTA KELAS X MIA DI SMA N 7 KOTA JAMBI

Nurjannah Pratiwi (BIODIK FKIP Universitas Jambi)
Gardjito Gardjito (Unknown)
Afreni Hamidah (Unknown)



Article Info

Publish Date
18 Apr 2018

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan produk berupa Majalah Biologi Sebagai Media Pembelajaran. Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan dengan menggunakan model pengembangan ADDIE. Subjek ujicoba dalam penelitian ini adalah 12 orang siswa untuk ujicoba kelompok kecil. Instrumen pengumpulan data diperoleh dari angket validasi ahli media pembelajaran, validasi materi, dan ujicoba kelompok kecil. Jenis data dalam penellitian ini adalah kualitatif dan kuantitatif. Data kualitatif diperoleh dari angket yang berisi tentang saran untuk perbaikan media sedangkan data kuantitatif diperoleh dari instrument angket tertutup. Hasil pengembangan produk yang sudah dikembangkan divallidasi oleh ahli media dengan persentase 78,75% dengan kategori baik dilakukan 3 kali revisi sedangkan hasil validasi ahli materi diperoleh persentase 82,5% dengan kategori sangat baik dengan 2 kali revisi. Pada ujicoba kelompok kecil dilaksanakan kepada siswa kelas X SMA N 7 Kota Jambi yang memperoleh tanggapan 81,80% yang tergolong kategori sangat baik. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa majalah biologi sebagai media pembelajaran pada pokok bahasan protista ini layak digunakan pada proses pembelajaran.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

biodik

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Decision Sciences, Operations Research & Management Education Environmental Science Social Sciences

Description

Biodik : Jurnal Ilmiah Pendidikan Biologi receiving and publishing article in the form of research (scientific article) in the field of biology education and utilization of biological research in learning. Moreover, this journal bridges the gap between research and practice, providing information, ...