Jurnal Teknik Sipil
Vol 3, No 1 (2024): Edisi Juni

ANALISIS PERCEPATAN PELAKSANAAN PEMBANGUNAN PROYEK KONSTRUKSI GEDUNG PADA RUMAH SUSUN AIR PACAH KOTA PADANG

Lukmanul Hakim (Universitas Harapan Medan)
Ahmad Bima Nusa (Universitas Harapan Medan)



Article Info

Publish Date
04 Jul 2024

Abstract

Estimasi biaya menjadi hal yang paling penting untuk diperhatikan dalam manajemen pembangunan suatu proyek konstruksi. Manajemen biaya merupakan suatu metode penaksir biaya maupun produktivitas yang akan dikeluarkan oleh suatu proyek yang dilakukan melalui sebuah teknologi tertentu. Sering kali ditemui keterlambatan pengerjaan atau penyelesaian sebuah proyek konstruksi karena tidak sesuainya jadwal perencanaan dengan tindakan realisasiya. Keterlambatan seperti ini bisa saja disebabkan oleh hal lain dan cara menanganinya adalah dengan melakukan percepatan berupa menambahkan tenaga kerja, menambahkan jam kerja atau mengkombinasikan kedua cara tersebut. Tahap menghitung estimasi biaya diawali dengan menggunakan microsoft project untuk menemukan lintasan kritis lalu melakukan menemukan cost slop melalui kegiatan crashing kemudian menganalisisnya melalui teknik time cost trade of analysis. Hasil akhir dari perhitungan proyek dengan durasi 14 hari ini adalah teknik mengkombinasikan penambahan jam dan tenaga kerja membutuhkan biaya Rp. 126.392.150, teknik menambahkan jam kerja membutuhkan biaya Rp. 162.606.150, sementara teknik menambahkan tenaga kerja membutuhkan biaya Rp. 120.296.000. Karena teknik menambahkan tenaga kerja menjadi teknik dengan perkiraan biaya yang paling sedikit, maka teknik tersebutlah yang ditetapkan menjadi alternatif percepatan pengerjaan proyek sehingga pihak pelaksana hanya perlu manambahkan biaya 5,69% dari biaya normal yaitu Rp113.820.000.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JTSIP

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Engineering

Description

JTSIP Merupakan jurnal yang dikelola oleh Program Studi Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Islam Sumatera Utara (FT. UISU), dimana Prodi Teknik Sipil UISU saat ini berupaya menata diri menjadi prodi yang unggul dalam akreditasi maupun unggul dalam praktik mahasiswa. JTSIP membahas ilmu bidang ...