Jurnal Riset Mahasiswa Akuntansi
Vol. 3 No. 4 (2023): Jurnal Riset Mahasiswa Akuntansi, Desember 2023

PENGARUH PERTUMBUHAN PERUSAHAAN DAN LABA AKUNTANSI TERHADAP HARGA SAHAM PERUSAHAAN MANUFAKTUR SEKTOR OTOMOTIF DAN KOMPONEN

I Gede Esha Adyana Nando (Unknown)
Adhitya Bayu Suryantara (Universitas Mataram)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan unutk mengukur Pengaruh Pertumbuhan Perusahaan dan Laba Akuntansi Terhadap Harga Saham Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia. Penelitian ini dilakukan pada Perusahaan Manufaktur Sub Sektor Otomotif dan Komponen yang terdaftar pada Bursa Efek Indonesia tahun 2019-2022 yang pengumpulan datanya dilakukan melalui akses dari www.idx.co.id dengan pengambilan data dilakukan dengan mengunduh data sesuai kebutuhan penelitian. Penelitian ini menggunakan uji regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukan Pertumbuhan perusahaan berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap harga saham pada perusahaan manufaktur sub sektor otomotif dan komponen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2019-2022 secara parsial. Profitabilitas berpengaruh positif dan signifikan terhadap harga saham pada perusahaan manufaktur sub sektor otomotif dan komponen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2019-2022 secara parsial. Pertumbuhan penjualan dan profitabilitas berpengaruh signifikan terhadap harga saham pada perusahaan manufaktur sub sektor otomotif dan komponen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2019-2022 secara simultan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

risma

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

FOKUS Jurnal Riset Mahasiswa Akuntansi memuat tentang semua artikel riset bidang keilmuan Akuntansi. Jurnal ini melayani akademisi, peneliti, dan praktisi dalam dunia akuntansi untuk mempublikasi artikelnya. Jurnal ini bertujuan sebagai wadah untuk publikasi artikel ilmiah dalam bidang Akuntansi ...