Medimuh : Jurnal Kesehatan Muhammadiyah
Vol 5 No 1 (2024)

REVIEW ARTIKEL: PENGETAHUAN MASYARAKAT TERHADAP PENYEBAB DAN PENGOBATAN DIARE DI INDONESIA

Aulia Fajriah (Sekolah Tinggi Farmasi Muhammadiyah Cirebon)
Nabilah Azzahra (Sekolah Tinggi Farmasi Muhammadiyah Cirebon)
Najma Rizki Sulafah (Sekolah Tinggi Farmasi Muhammadiyah Cirebon)
Reza Audriana (Sekolah Tinggi Farmasi Muhammadiyah Cirebon)



Article Info

Publish Date
30 Jul 2024

Abstract

Profil kesehatan Indonesia tahun 2019 menunjukkan bahwa negara Indonesia masih menghadapi peningkatan angka penyakit diare sebesar 270 per 1.000 penduduk, dengan prevalensi yang lebih tinggi pada anak di bawah usia lima tahun. Metode yang digunakan adalah systematic riview dengan mengumpulkan artikel jurnal penelitian dari dari situs Google Scholar, Semantic Scholar, dan research gate. Hasil Review dari 11 literatur jurnal disimpulkan bahwa pengetahuan masyarakat di Indonesia tentang swamedikasi diare umumnya cukup, dipengaruhi oleh faktor-faktor seperti karakteristik demografi, sosioekonomi, dan lingkungan. Tingkat pengetahuan yang baik atau rendah dapat mempengaruhi perilaku swamedikasi diare, yang tercermin dalam analisis perilaku masyarakat. Faktor lingkungan seperti jenis air minum dan kebiasaan perilaku, termasuk mencuci tangan, juga memengaruhi kejadian diare di Indonesia. Penggunaan obat dalam swamedikasi diare perlu dipantau lebih lanjut oleh tenaga kesehatan, mengingat masih adanya penggunaan obat tradisional yang cukup tinggi di masyarakat. Kata kunci: Diare, Swamedikasi, Terapi, Indonesia

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

mh

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health Veterinary

Description

Medimuh Journal is a journal published twice a year by the Cirebon Muhammadiyah College of Pharmacy. Contains writings that are lifted from the results of research and analysis in the health sector. This journal is a means, and scientific publications on health ...