Krinok: Jurnal Pendidikan Sejarah dan Sejarah
Vol. 2 No. 3 (2023): Sejarah Lokal dan Pendidikan Sejarah

PETISI SUTARDJO: WADAH PEMAHAMAN KESADARAN NASIONAL BAGI PESERTA DIDIK DALAM PEMBELAJARAN SEJARAH

Ananda Putri Rizki (Universitas Negeri Semarang)



Article Info

Publish Date
03 Dec 2023

Abstract

Petisi Sutardjo merupakan sebuah Petisi yang diajukan oleh DR. Sutardjo Kartohadikusumo dalam sidang Volksraad di Batavia pada 15 Juli 1936. Petisi tersebut berisi mengenai permohonan kepada pemerintah Belanda agar Hindia Belanda mendapatkan hak otonomi untuk menjalankan pemerintahan secara mandiri. Tujuan penelitian ini dilakukan adalah untuk mengetahui peranan petisi terhadap pemahaman kesadaran nasional peserta didik dan pembelajaran sejarah. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif analisis dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini melalui studi kepustakaan dari berbagai literatur seperti jurnal dan buku yang relevan. Petisi Sutardjo terhadap pemahaman kesadaran nasional peserta didik dalam pembelajaran sejarah. Peneliti melakukan berbagai langkah penelitian seperti (1) Pengumpulan data, (2) Analisis), (3) interpretasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Petisi Sutardjo memiliki dampak yang besar bagi tumbuhnya kesadaran nasional bagi generasi muda. Melalui pembelajaran sejarah, petisi Sutardjo dapat menjadi wadah pemahaman Peserta Didik terhadap Penumbuhan Kesadaran Nasional. Pemahaman tersebut dapat dilakukan dengan cara mengkaji dan mengimplementasikan nilai-nilai yang ada pada sosok Sutardjo seperti sikap nasionalis, peduli sosial, optimis, dan cinta tanah air.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

krinok

Publisher

Subject

Computer Science & IT Education Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Krinok: Jurnal Pendidikan Sejarah dan Sejarah diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Sejarah Universitas Jambi ialah jurnal khusus dbentuk untuk memfasilitasi mahasiswa Pendidikan Sejarah maupun mahasiswa lain yang artikelnya berkaitan dengan fokus utama jurnal. KRINOK Unja berkerja sama dengan ...