Prosiding Simposium Nasional Manajemen dan Bisnis
Vol. 3 (2024): Simposium Manajemen dan Bisnis

ANALISIS BANTUAN MODAL DAN PELATIHAN TERHADAP PENINGKATAN PENDAPATAN UMKM KOTA KEDIRI

Eka Septian Mandala Putra (Universitas Nusantara PGRI Kediri)
Diah Ayu Septi Fauji (Universitas Nusantara PGRI Kediri)
Dyah Ayu Paramitha (Universitas Nusantara PGRI Kediri)



Article Info

Publish Date
19 Aug 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh positif bantuan modal terhadap peningkatan pendapatan UMKM Kota Kediri, dan untuk menganalisis pengaruh pelatihan terhadap peningkatan pendapatan UMKM Kota Kediri. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian kausalitas. Teknik pengambilan sampel menggunakan simple random sampling. Data yang digunakan adalaha data primer. Teknik pengumpulan data menggunakan angket yang disebar kepada 98 pelaku UMKM di Kota Kediri. Metode analisis data dalam penelitian ini yaitu menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, serta uji hipotesis dengat alat Partial Least Square – Structural Equation Modeling (PLS - SEM). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Bantuan modal berpengaruh positif terhadap peningkatan pendapatan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kota Kediri, dan Pelatihan berpengaruh secara positif terhadap peningkatan pendapatan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kota Kediri.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

simanis

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Prosiding Simposium Nasional Manajemen Bisnis menerbitkan penelitian dalam disiplin ilmu yang disediakan aplikasi untuk manajemen, serta penelitian di bidang-bidang seperti Manajemen Strategi, Manajemen Keuangan, Manajemen Operasi, Manajemen Pemasaran, Manajemen SDM, Teknologi Keuangan, ...