Jurnal Penelitian Kebijakan Pendidikan
Vol 10 No 2 (2017)

PENGARUH LINGKUNGAN ORGANISASI DAN KOMPETENSI PROFESIONAL TERHADAP EFEKTIVITAS MANAJERIAL KEPALA SEKOLAH

Nurhemah, Neng (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Nov 2018

Abstract

ABSTRAKTujuan penelitian ini adalah untuk mengkaji pengaruh lingkungan organisasi dan kompetensi profesional terhadap efektivitas manajerial kepala sekolah. Penelitian ini menggunakan pendekatan analisis jalur dengan metode survei. Penelitian dilaksanakan pada Sekolah Menengah Pertama di Kota Tangerang Selatan.Sampel penelitian sebanyak 102 kepala sekolah yang diambil secara acak. Analisis data menggunakan statistik deskriptif dan model persamaan struktural (SEM) yang diolah dengan program LISREL8.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa lingkungan organisasi dengan t-hitung (2,128) > t-tabel (1,665) dan kompetensi profesional dengan t-hitung (3,959) > t-tabel (1,665) memiliki pengaruh signifikan terhadap efektivitas manajerial kepala sekolah. Oleh karena itu, untuk meningkatkan efektivitas manajerial kepala sekolah, lingkungan organisasi dan kompetensi profesional perlu ditingkatkan. AbstractThe aims of this research is to examine the influence of organization environment and proffesional competence through the efdectiveness of principal’s managerial. This study implements the approach of line analysis using survey method. This research conducted at Junior High School in South Tangerang. The sample of this research are 102 principals which is choosen randomly. The data analysis of this research used descriptive statistic and the equation structural model (SEM) which is processed by using the Progran of LISREL 8.0. The result of this study shows that organization environment with t-hitung (2.128) > t-tabel (1.665) and the proffesional comoetence with t-hitung (3.959) > t-tabel (1.665) has influence significantly through the effectiveness of principals’ managerial. So that, to improve the effectiveness of principals’ managerial and proffesional competence should be increased well.

Copyrights © 2017