Jurnal Ilmiah Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol. 3 No. 1 (2023): Jurnal Ilmiah Pengabdian Kepada Masyarakat (Ji-SOMBA)

PENYULUHAN PENGISIAN INFORMASI KLINIS REKAM MEDIS BERDASARKAN AKREDITASI PUSKESMAS EDISI 2 VERSI 2019 SUB STANDAR 3.8.3 DI PUSKESMAS GLUGUR DARAT KOTA MEDAN

Valentina, Valentina (Unknown)
Simanjuntak, Esraida (Unknown)
Lubis, Siti Permata Sari (Unknown)
Ritonga, Zulham Andi (Unknown)
Hasibuan, Ali Sabela (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2023

Abstract

Penilaian akreditasi menjadi hal yang sangat penting untuk pembinaan peningkatan mutu dan kinerja melalui perbaikan yang berkesinambungan di puskesmas. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat dilaksanakan di Puskemas Glugur Darat bertujuan memberikan penyuluhan tentang pengisian informasi klinis rekam medis berdasarkan Akreditasi Puskesmas sub standar 3.8.3. Metode yang digunakan dalam pengabdian kepada masyarakat ini adalah dengan memberikan penyuluhan secara langsung, demonstrasi dan pendampingan dalam pelaksanaan proses pengisian informasi klinis rekam medis untuk menurunkan ketidaklengkapan pengisian rekam medis di puskemas. Hasil dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah meningkatnya pengetahuan, keterampilan dan komitmen bersama petugas untuk mengisi informasi klinis secara lengkap dan jelas di dalam rekam medis sesuai sub Standar 3.8.3 Akreditasi Puskesmas, ditetapkannya petugas analisa, serta penambahan ketentuan pengkoreksian dan penambahan data rekam medis pada SOP. Kegiatan ini berhasil dilaksanakan atas dukungan dan kerja sama yang baik dari semua pihak baik tim pelaksana, mahasiswa, petugas dan Kepala Puskesmas Glugur Darat serta Dinas Kesehatan Kota Medan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

Ji-SOMBA

Publisher

Subject

Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Jurnal Ilmiah Pengabdian Kepada Masyarakat (Ji-SOMBA) (p-ISSN : 2827-9484) (e-ISSN 2808-232x) is a peer-reviewed journal dedicated to the exchange of high-quality research results in the fields of health, tourism, economics and computers. This journal publishes state-of-art papers in fundamental ...