APPA : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 1 No 4 (2023): APPA : Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat

Implementasi Edukasi Penggunaan Internet yang Sehat dan Aman di SD Islam Arraisyah oleh Mahasiswa UNPAM Melalui Pengabdian kepada Masyarakat

Ardhya Fajar Septian (Unknown)
Erico Satrio (Unknown)
Fauzan Hasbi (Unknown)
Muhammad Fauzan Sabana (Unknown)
Muhammad Hadian Wafi (Unknown)
Muhammad Ramadien Rizky (Unknown)
Muhammad Rayindra (Unknown)
Nazdan Rosidin (Unknown)
Veryan Anwar (Unknown)
Sofyan Mufti Prasetiyo (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Dec 2023

Abstract

Di era globalisasi yang dipenuhi oleh teknologi, penggunaan internet telah menjadi bagian integral dalam rutinitas sehari-hari. Internet bukan hanya alat komunikasi, tetapi juga platform penting dalam akses informasi, belajar, dan interaksi sosial. Namun demikian, perlu disadari bahwa keberadaan internet yang tidak terkontrol dapat membawa dampak negatif, terutama bagi kalangan muda. Program pengabdian masyarakat ini dirancang untuk memberikan pemahaman yang lebih mendalam kepada siswa Sekolah Dasar Islam Arraisiyah tentang pentingnya menggunakan internet secara bijak dan aman. Dengan fokus pada literasi digital yang holistik, pendekatan ini bertujuan untuk menghadirkan pemahaman yang komprehensif bagi mereka dalam menghadapi risiko-risiko yang terkait.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

appa

Publisher

Subject

Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Medicine & Pharmacology

Description

pengabdian masyarakat multidisiplin ilmu untuk mahasiswa, dosen ataupun praktisi dengan keilmuan pendidikan, ekonomi, manajemen, fisika, kelautan, kesehatan, ...