CERMIN: Jurnal Penelitian
Vol 7 No 2 (2023): Agustus - Desember

Etika Petugas Perizinan Pada Dinas Perhubungan Provinsi Sulawesi Tenggara

Saputra, Yusuf Jaya (Unknown)
Satyadharma, Maudhy (Unknown)
Susanti, Neni (Unknown)
Asis, Patta Hindi (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Dec 2023

Abstract

Penyelenggaraan pelayanan public yang hari ini terus menerus didorong ke tahap optimal membutuhkan etika profesi dari setiap petugas yang diberi tanggung jawab. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan etika profesi pada petugas perizinan Dinas Perhubungan Provinsi Sulawesi Tenggara terutama dalam mentaati aturan yang ada sehingga mampu mendorong optimalnya pelaksanaan perizinan berusaha berbasis resiko (OSS_RBA) dan mendukung tata kelola pemerintahan yang baik (good government governance). Penelitian ini telah dilaksanakan pada Dinas Perhubungan Provinsi Sulawesi Tenggara sejak bulan Agustus- November 2023. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilaksanakan, maka dapat diambil kesimpulan bahwa Etika profesi yang telah dijalankan dalam pengelolaan perizinan berusaha berbasis resiko (OSS-RBA) pada Dinas Perhubungan Provinsi Sulawesi Tenggara terdiri dari equality (perlakuan yang sama), equity (perlakuan yang adil), loyalty (kesetiaan terhadap konsitusi, hukum, pimpinan dan rekan kerja) dan responsibility (tanggung jawab).

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

cermin_unars

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

Fokus dalam Jurnal Cermin mencakup studi secara umum dari berbagai bidang ilmu. Ruang Lingkup artikel pada Jurnal Cermin terkait Ekonomi, Sosial dan Politik, Sastra, Bahasa, Pendidikan, Pertanian, Hukum, dan Teknik. Penulis diijinkan dari segala kalangan mahasiswa, dosen, pendidik, dan peneliti ...